SuaraKalbar.id - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Kalimantan Barat (Kalbar) menyambut baik sikap tiga partai politik yang menyatakan bekerjasama dalam mengawal agenda politik ke depan termasuk menghadapi pemilu 2024 mendatang.
Kabar baik ini pula datang dari Ketiga partai yakni Partai Golonga Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) Kalbar, Maman Abdurrahman mengatakan agenda politik tersebut jelas semakin membentuk silaturahmi menjadi lebih kuat.
"Kami melihat pertemuan tiga ketua umum Partai tersebut adalah sebuah pertemuan yg sangat positif, hangat, produktif dan konstruktif," katanya kepada Suara.com, Jumat (13/05/2022).
Baca Juga: Wagub DKI Izinkan JIS Dipakai Buat Kampanye Pemilu 2024, Asalkan...
Kerja sama itu dianggap Maman sebagai sistem penguatan platform antar Partai guna mengawal serta mensukseskan sisa jabatan Presiden RI dan kesiapan partai untuk menuju pemilu 2024.
"Ini juga sebagai sebuah bentuk mempererat tali silahturahmi dan penguatan kesepahaman platform antar Partai didalam mengawal serta mensukseskan sisa masa jabatan presiden Joko Widodo dan juga persiapan menuju 2024," jelasnya.
Maman juga katakan, kerjasama dalam hal ini juga tak menutup kemungkinan kedepannya untuk bersatu mengusulkan para calon masing-masing dari provinsi baik itu menjadi Kepala Daerah.
"Didalam politik tidak ada yang tidak mungkin, tentunya semua kemungkinan- kemungkinan itu bisa saja terjadi," ujarnya.
Sebelumnya, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyatakan bekerja sama untuk mengawal agenda politik ke depan termasuk untuk menghadapi Pemilu 2024.
Baca Juga: Wagub Riza Izinkan Stadion JIS Dipakai Untuk Kampanye Pemilu 2024
Hal itu terjadi usai ketiga ketua umum parpol tersebut melakukan pertemuan malam ini, di Rumah Heritage Jakarta, pada Kamis (12/5/2022).
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, menjelaskan pertemuan memang dilakukan sekalian untuk bersilaturami Idul Fitri. Namun dalam pertemuan ini memang untuk mendorong ketiga parpol tersebut bekerja sama.
"Pertemuan ini agar mendorong bahwa tiga partai ini akan bekerja bersama atau akan bersatu. Bersatu itu sendiri adalah beringin, matahari, dan Baitullah, jadi Kakbah. Jadi pertemuan ini tentu diharapkan dengan matahari ini PAN bisa berjalan, dan pohon beringin semakin tumbuh. Dan juga pertemuan kerja sama ini adalah yang diridhai oleh Allah SWT," kata Airlangga.
Airlangga mengatakan, ketiga parpol tersebut ingin membangun budaya politik baru yang dijalankan dengan kerja sama berjenjang dan bertahap.
Menurutnya, hal ini juga dianggap baik untuk mendukung program yang dilakukan oleh pemerintahan hari ini.
Kontributor: Diko Eno
Berita Terkait
-
Lagi-lagi Ketahuan, Akun Fufufafa Hapus Postingan dengan Kata Kunci 'Anak Jokowi'
-
Bahlil Santai Tanggapi Pertemuan Pramono-Rano Karno dengan Anies: Bukan Hal Luar Biasa
-
Jokowi Endorse Ridwan Kamil, Pramono Ogah Ambil Pusing dan Malah Mendoakan: Semoga Sehat Semua
-
Zulhas Kunjungi Jokowi, Dokter Tifa Lontarkan Sindiran Telak: Takut?
-
KPK Panggil Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung untuk Kasus Suap Proyek Bandung Smart City
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
2 Pendulang Emas Tewas Tertimbun Tanah di Perkebunan Sawit Kapuas Hulu
-
Gagal Beraksi! 2 Pengedar Diciduk di Kubu Raya
-
Tragis! Pejalan Kaki Tewas Tertabrak Motor di Adisucipto Kubu Raya
-
Gara-Gara Lupa Kunci Stang, Mio GT Raib Digondol Maling di Kubu Raya
-
8 Pesona Tarian Khas Kalimantan Barat: Sebuah Perjalanan Menuju Jiwa Borneo