SuaraKalbar.id - Seorang ibu yang bekerja menjadi driver ojek online (ojol) baru-baru ini viral setelah ia menceritakan kisah horror yang ia alami di sosial media.
Lewat unggahan akun @dramaojolofficial, driver yang diketahui bernama Amariyah tersebut menceritakan pengalaman horror yang ia alami ketika masuk ke 'dunia lain' pada Jum'at kemarin (10/6).
Amariyah menyebutkan awalnya ia mendapatkan orderan paket makanan yang harus ia antar ke sebuah komplek yang tak disebutkan namanya tersebut, tak beberapa lama sampai ke lokasi komplek yang dituju, ia kemudian bertemu dengan beberapa sekuriti dengan pakaian serba hitam yang mengarahkannya pada rumah yang ia tuju.
"Saya masuk aja diarahin sama sekuriti pake seragam hitam-hitam, ada sekitar 4-5 orang sekuriti. Saya jalan dong ke alamat itu," ujar Amariyah.
Baca Juga: Viral Percakapan Driver Ojol dengan Customer: Kata Mama Bisa Bayar Pakai Beras Pak?
Ketika dirinya sudah tiba di lokasi yang dituju, bukannya bertemu dengan pemilik paket, ia malah dihampiri seorang nenek yang menyebutkan rumah tersebut tengah kosong karena pemiliknya sedang pergi beberapa waktu lalu.
"Disitu ada nenek-nenek tuh, 'mba nyari siapa?' dia ngarahin, 'nek maaf ini ada orangnya tidak', 'oh orangnya lagi keluar, cantolin aja di pagernya nanti saya sampaikan'," ujar Amariyah menjelaskan.
Setelah mendapatkan arahan tersebut, Amariyah lantas menuruti dan bergegas pergi, bahkan ia sempat berpamitan dengan para sekuriti yang bertugas tersebut.
Selang beberapa waktu, Amariyah menyebutkan sang customer asli paket makanan itu kemudian menghubunginya dan bertanya soal keberadaannya yang tak kunjung sampai.
Menanggapi hal tersebut, Amariyah lantas kebingungan karena baru beberapa saat yang lalu dirinya menitipkan makan tersebut kepada seorang nenek namun sang customer menepis bahwa tak ada nenek-nenek yang dimaksud oleh Amariyah.
Baca Juga: Driver Ojol Dapat Orderan Fiktif 40 Kota Nasi, Wanita Muda Gadaikan Mobil rental
Amariyah lantas kembali ke komplek yang ia tuju untuk mengambil paket sebelumnya yang ia titipkan, namun betapa terkejutnya ia saat kembali ke lokasi, komplek sebelumnya yang ia datangi sudah tak lagi ada.
"Saya balik tuh kesitu, ternyata komplek itu gak ada. Terus saya nanya-nanya (dengan orang sekitar) disitu gak ada yang namanya komplek ini," ujar Amariyah yang tak percaya atas kejadian yang ia alami.
Sang perekam video tampak penasaran dengan cerita Amariyah yang kemudian mencoba meyakinkan Amariyah dengan apa yang ia lihat.
"Tapi orang-orang yang di dunia lain itu keliatan real sama?" Tanya perekam video.
"Real! Seumur-umur saya jadi ojol, baru pertama kali itu namanya masuk ke dunia lain gitu," pungkas Amariyah.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Ojol Kerap Mangkal Sembarangan, Begini Solusi Ridwan Kamil kalau Jadi Gubernur Jakarta
-
Daftar Harga Honda PCX Bekas per November 2024: Bagasi Luas, Cocok untuk Dipakai Buat Ojol
-
Cara Motor Listrik Smoot Bantu Driver Ojol Biar Tak Lagi Ditolak Konsumen
-
Anti Ribet! Putri Marino Pilih Naik Ojol Ketimbang Mobil, Alasannya Bikin Salut
-
Beda Tunggangan Wamen Veronica Tan Vs Stella Christie: Mobil Mewah Lawan Ojol
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
2 Pendulang Emas Tewas Tertimbun Tanah di Perkebunan Sawit Kapuas Hulu
-
Gagal Beraksi! 2 Pengedar Diciduk di Kubu Raya
-
Tragis! Pejalan Kaki Tewas Tertabrak Motor di Adisucipto Kubu Raya
-
Gara-Gara Lupa Kunci Stang, Mio GT Raib Digondol Maling di Kubu Raya
-
8 Pesona Tarian Khas Kalimantan Barat: Sebuah Perjalanan Menuju Jiwa Borneo