SuaraKalbar.id - Markus, seorang warga Dusun Belian Permai, Desa Paal, Kecamatan Nanga Pinoh, Melawi, Kalimantan Barat, menjadi korban penipuan online.
Markus kehilangan uang hingga Rp 20 Juta lebih usai membuka link palsu yang diberikan melalui pesan WhatsApp oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
“Pada Minggu tanggal (18/9/2022) sekitar pukul 15.00 WIB, saya mendapatkan pesan WhatsApps (WA) yang mengatasnamakan Bank BRImo,” ujar Markus melansi suara Kalbar.co.id jejaring suara.com, Selasa (20/9/2022).
Pesan tersebut berisi tentang penawaran kenaikan tarif transaksi.
Dalam penawaran kenaikan tarif transaksi tersebut, dirinya dengan tegas menjawab tidak setuju kemudian diarahkan untuk mengisi link yang dikirim mereka (https://konfirmasi-tarif-transfer.online/version-test).
“Saya klik link tersebut dan mengarah untuk login ke aplikasi BRImo, seperti biasa untuk log in saya masukan user name dan password tanpa ada rasa curiga. Setelah itu tidak ada petunjuk lain langsung saya tutup aplikasinya,” katanya.
Tak lama kemudian, dirinya ingin menggunakan transaksi menggunakan aplikasi BRImo. Alangkah terkejutnya, setelah log in saldo dalam rekeningnya mendadak hilang.
“Saya terkejut karena saat saya cek saldo sudah berkurang Rp 20.572.282. Padahal sebelumnya saya tidak pernah lakukan transaksi,” katanya.
Mendapati uangnya raib, Ia pun langsung bergegas ke Bank BRI Cabang Melawi untuk melaporkan dan mengecek hal tersebut.
Baca Juga: Kurangi Emisi Karbon,BRI Mulai Gunakan Kendaraan Listrik
“Mereka cek (pihak bank BRI-red) ternyata ada terjadi transaksi uang keluar pada tanggal (18/9/2022) pukul 15.32 hingga (19/9/2022) pukul 01.08 WIB dengan total sebesar Rp 20.572.282,” katanya.
Dari penjelasan petugas BRI Cabang Melawi, bahwa kehilangan uang tersebut dikarenakan mengisikan link palsu yang sebelumnya disebutkan. Link palsu tersbeut menyebabkan terjadinya kebocoran data dan dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk mengambil uang dari rekening.
Atas peristiwa tersebut dirinyapun melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian resort Melawi dan berharap pelaku bisa segera terungkap.
“Saya telah membuat laporan kepolisian dengan Tanda Bukti Laporan Pengaduan Nomor : TBL/162/IX/2022/Res Melawi tertanggal 20 September/2022,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Kurangi Emisi Karbon,BRI Mulai Gunakan Kendaraan Listrik
-
Punya Banyak Lapangan Bagus Jadi Alasan Barito Putera TC di Training Ground Safin Pati Sports School
-
Jeda BRI Liga 1 Dimanfaatkan PSIS Semarang Benahi Kondisi Fisik Pemain
-
Cara Nonton Bola Online di Vidio untuk Dapatkan Link Live Streaming BRI Liga 1 dan Liga Inggris
-
Heboh Kebakaran Melanda Kantor Balitbang Kalbar Merembet ke arah SPBU Kota Baru
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
117 Tenaga Non-ASN Terima SK PPPK Paruh Waktu, Ini Pesan Penting Bupati Sanggau
-
Apa Dampak Kabut Asap Bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter
-
Mempawah Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla 2026, Antisipasi Ancaman Kabut Asap Sejak Dini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian
-
5 Pilihan Lipstik Terbaik Agar Tampilan Lebih Muda dan Elegan