SuaraKalbar.id - Sidang perdana gugatan cerai Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika kepada suaminya anggota DPR RI Dedi Mulyadi digelar di Pengadilan Agama (PA) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Rabu (5/10/2022).
Dalam kesempatan tersebut, Anne datang ke Pengadilan Agama Purwakarta tanpa didampingi pengacara.
"Sidang pertama hanya pemeriksaan identitas dan belum ada materi lain," katanya Rabu.
Anne mengungkapkan, majelis hakim Pengadilan Agama Purwakarta menunda agenda mediasi, karena tergugat (Dedi Mulyadi) tidak hadir dan hanya diwakili pengacaranya.
Baca Juga: Dedi Mulyadi Tolak Surat Undangan dan Tak Hadiri Sidang Gugatan Cerai Bupati Purwakarta
Terkait pertanyaan alasan menggugat cerai Dedi Mulyadi, Anne tidak menggubris dan hanya menjawab semoga semuanya berjalan lancar.
Gugatan cerai yang dilayangkan Anne ke Pengadilan Agama Purwakarta itu teregistrasi di Pengadilan Agama dengan nomor: 1662/Pdt.G/2022/PA.Pwk tertanggal 19 September 2022. Pada Rabu ini merupakan sidang perdana.
Dalam sidang perdana perceraian ini, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika hadir secara langsung, sementara Dedi Mulyadi diwakili oleh pengacara.
Adapun Dedi Mulyadi melalui sambungan telepon mengungkapkan kalau dirinya belum menerima surat panggilan resmi dalam bentuk fisik dari pengadilan. Meski begitu, pada jadwal sidang perdana, Dedi tetap meminta pengacaranya untuk hadir.
"Saya belum menerima surat panggilan dari Pengadilan Agama dalam bentuk fisik. Tetapi saya meminta pengacara untuk datang sebagai bentuk penghormatan terhadap institusi pengadilan," ujarnya.
Baca Juga: Hadiri Sidang Cerai, Anne Ratna Mustika Pilih Bareng Keluarga Ketimbang Pengacara
Dedi menitipkan pesan kepada pengacaranya untuk tetap mencari jalan terbaik.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Jenis KDRT dan Ancaman Pidananya, Termasuk yang Dialami Paula Verhoeven
-
Paula Verhoeven Menangis Tak Tahu Lagi Cara Membela Diri: Satu Tahun, Capek
-
Kini Diceraikan, Paula Verhoeven Tetap Bersyukur Kenal Baim Wong karena Jadi Ingat Tuhan
-
5 Bulan Memohon Tidak Cerai, Titik Ini Bikin Paula Verhoeven Menyerah
-
Mobil Rongsokan Bikin Macet, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Auto Ikut Dorong
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
-
Jokowi 'Menghilang' di Sidang Perdana Gugatan Esemka dan Ijazah Palsu, Pengacara Buka Suara
-
5 Rekomendasi Smartwatch Harga di Bawah Rp 500 ribuan, Terbaik April 2025
-
Klaim Pemerintah Soal LG Batalkan Investasi Rp130 T, Rosan: Kami yang Putus!
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Merosot Jadi Rp1.969.000/Gram Hari Ini
Terkini
-
3 Daftar Bank Penyalur KUR 2025 dan Cara Ajukan Langsung Cair!
-
Panduan Lengkap Memilih Pinjol yang Aman dan Terpercaya
-
BBRI Tebar Dividen Rp31,4 Triliun, Pemegang Saham Tersenyum
-
Modal dari BRI, Waroeng Tani Sukses Lestarikan Usaha Turun-Temurun
-
5 Rekomendasi Pinjol Legal dan Aman, Cair dalam Hitungan Jam!