SuaraKalbar.id - Usai beberapa waktu lalu Rizky Billar diberhentikan oleh Indosiar secara langsung sebagai host dalam acara Dangdut Academy 5, stasiun televisi SCTV tampaknya juga turut memberikan sanksi kepada suami Lesti Kejora tersebut.
Lewat unggahan yang dibagikan oleh akun resmi SCTV, terlihat pihak SCTV secara resmi memberikan sanksi berupa menangguhkan penghargaan Infotainment Awards 2022 yang dimenangkan Rizky Billar dalam nominasi “Gorgeous Dad”.
Dalam unggahan tersebut, pihak SCTV menyebutkan langkah tersebut sengaja diambil sebagai bentuk penolakan kepada para pelaku kekerasan, termasuk KDRT.
“SCTV menolak segala bentuk kekerasan, termasuk kekerasan dalam rumah tangga. Dengan adanya proses hukum yang berlaku, maka penghargaan Gorgeous Dad untuk Rizky Billar di Infotainment Award 2022 ditangguhkan,” tulis SCTV.
Unggahan tersebut lantas disambut positif oleh para netizen, tak sedikit netizen terlihat memberikan dukungan kepad pihak SCTV.
Namun, beberapa netizen lain juga turut terlihat meminta pihak SCTV mencabut penghargaan Best Couple yang sempat dimenangkan oleh pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora demi menjaga perasaaan Lesti.
"Jangan lupa best couple juga!!” tulis @nfc***
“Nah begini harus tegas dong cabut predikat Gorgeous Dad dan juga Best Couple karena tidak layak (Lesti layak tapi RB tidak pantas),” ketik @tok***
“Yang Best Couple juga dong... kasian banget Lesti... di saat dia mengalami KDRT malah dijadikan Best Couple... apa gak menyakitkan buat dia... tolong @sctv lebih bijak dalam hal ini,” tambah @cin***
Baca Juga: Prediksi Netizen Malaysia Meleset, Guam Berhasil Tahan Imbang Timnas Malaysia
Kontributor: Maria
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Surabaya Heboh! Consumer BRI Expo Tawarkan KPR Super Ringan
-
Dukung Akses Keuangan Merata, BRI Andalkan 1 Juta AgenBRILink dengan Transaksi Rp1.145 Triliun
-
Hadir di Medan, Regional Treasury Team BRI Tawarkan Solusi Keuangan Lengkap bagi Dunia Usaha
-
Hari Sungai Sedunia, BRI Satukan Generasi Muda Jaga Sungai Jaga Kehidupan
-
BRImo Naik Daun! 43,9 Juta Pengguna Nikmati Layanan Digital BRI