SuaraKalbar.id - Viral sebuah video yang beredar di sosial media yang memperlihatkan seorang kakek tampak pasrah tak bisa menonton televisi usai TV analog dimatikan.
Lewat video yang dibagikan oleh akun TikTok @caplinjosirwan, seorang kakek renta terlihat terduduk diam di samping televisinya yang tak menyala.
Dalam video tersebut, sang kakek tampak sesekali memandang ke arah perangkat televisinya namun kemudian memandang ke arah lain dengan pandangan kosong.
Menurut keterangan yang diberikan sang pemilik akun dalam videonya, secara tak langsung mengisyaratkan bahwa mereka tak mampu membeli Set Top Box (STB) untuk mengganti siaran TV analog menjadi TV digital.
Baca Juga: Harga Set Top Box Kisaran Rp 100-200 Ribuan, Nonton TV Digital Enggak Pakai Mahal!
"Astagfirullah, sebenarnya ini bisnis siapa, kami jangankan beli alat-alat digital, buat makan aja susah, TV aja cuma beli Rp 300 ribu," tulis sang pemilik video.
Dalam unggahannya tersebut, bahkan sang pemilik akun sempat menduga bahwa peralihan TV analog ke TV digital merupakan sebuah bisnis petinggi-petinggi hingga turut melayangkan kritikan.
"Kebangetan banget kalian yang maha mempunyai segala-galanya," pungkas @caplinjosirwan.
Tak disangka, video tersebut lantas viral dan cukup banyak menarik perhatian publik. Lewat kolom komentar terlihat netizen turut kasihan melihat sang kakek.
Selain itu ada pula netizen yang menjelaskan bahwa STB seharusnya sudah dibagikan secara gratis sebelum TV analog dimatikan.
Baca Juga: Story Bunga Citra Lestari Jadi Sorotan Pasca Digosipkan Tengah Hamil, Beri Pesan Menohok
"Ya Allah jadi nangis kasihan orang-orang di desa yang udah terbiasa nonton TV gak bisa bayangin..," tulis @vio***
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Ngaku Mudik Pakai Bus Biar Dicontoh Masyarakat, Aksi Patwal Kembali Jadi Cibiran
-
Viral Perangkat Desa di Bogor Diduga Minta Jatah THR Ratusan Juta ke Perusahaan
-
Biar Beda dengan Tetangga, Viral Bapak Ini Cetak dan Pajang Semua Prestasi Anaknya Jelang Lebaran
-
Persiapan Emak-emak Jelang Lebaran Viral, Gorden Sampai Dicatok Agar Sempurna!
-
Profil Valentinus Resa, Host Meet Nite Live Metro TV yang Lagi Viral
Terpopuler
- CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
- Pembagian Port Grup Piala Dunia 2026 Dirilis, Ini Posisi Timnas Indonesia
- Masak Rendang 12 Kg, Penampilan BCL di Dapur Jadi Omongan
- Cruiser Matik QJMotor SRV 250 AMT Paling Digandrungi di Indonesia
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
Pilihan
-
Eks Pelatih Timnas Indonesia Ingatkan Patrick Kluivert: Jangan Tiru Belanda
-
Asa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Formasi Jangan Coba-coba
-
Beda Media Korsel: Dulu Sayang Kini Serang Habis-habisan Timnas Indonesia
-
Kontroversi: Ghiblifikasi AI Lukai Hayao Miyazaki, 'AI Tak Punya Jiwa'
-
Doa Takbiran Idulfitri dan Dzikir yang Dicontohkan Rasulullah, Arab dan Latin
Terkini
-
Detik-Detik Perkelahian Maut di Sungai Rengas yang Membuat Pemuda 24 Tahun Meregang Nyawa
-
Tips Menjaga Konsistensi Ibadah Setelah Ramadan dan Pentingnya Puasa Syawal
-
BRImo Hadirkan Kemudahan Transaksi Digital Sepanjang Libur Lebaran 2025
-
Komitmen Perluas Inklusi Keuangan, 1 Juta AgenBRILink BRI Siap Tangani Transaksi dan Pembayaran
-
Keutamaan Malam Terakhir Ramadan dan Amalan Terbaik di Penghujung Bulan Suci