SuaraKalbar.id - Kebakaran melanda sebuah kandang kambing milik warga di Desa Jagur, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas.
Dalam kejadian ini, 12 kambing yang berada di dalam kandang tewas terbakar. Kerugian materil ditaksir mencapai 35 juta rupiah.
Kapolres Sambas, melalui Kasi Humas Polres Sambas, AKP Sandoko, membenarkan kejadian tersebut.
"Benar tadi ada kandang kambing yang terbakar. Ada 12 kambing tewas terbakar dalam kejadian itu," ungkap AKP Sandoko pada Rabu (19/06/2024).
Baca Juga: Kebakaran Hebat di Sanggau: Satu Gudang dan Sebagian Rumah Terbakar
Kronologis kebakaran berawal saat pemilik kambing, Emi (46), sedang berada di rumahnya.
Ia diberitahu oleh anaknya yang berteriak bahwa kandang kambing miliknya, yang berada sekitar 100 meter dari rumah, terbakar. Mendengar informasi tersebut, Emi segera bergegas ke kandang kambing.
"Pada saat tiba di kandang kambing tersebut terlihat kondisi kandang hampir keseluruhan telah terbakar. Selanjutnya, pemilik kandang langsung menghubungi keluarga untuk meminta bantuan," jelas AKP Sandoko.
Api berhasil dipadamkan dengan bantuan dari Badan Pemadam Kebakaran, Manggala Agni Kabupaten Sambas, anggota Polsek Sambas, dan warga setempat.
Namun, kebakaran tersebut mengakibatkan seluruh bangunan kandang kambing beserta 12 ekor kambing peliharaan hangus terbakar. Kerugian ditaksir mencapai sekitar 35 juta rupiah.
Baca Juga: Remaja Berjoget saat Kebakaran di Pasar Sambas Viral, Meminta Maaf Setelah Dikecam Publik
AKP Sandoko menambahkan bahwa dari hasil keterangan pemilik kambing, sekitar pukul 10.00 WIB, Emi memasak gulai kari menggunakan kayu bakar di belakang kandang peternakan kambing. Setelah memasak, bara api ditinggalkan dalam keadaan belum padam.
Berita Terkait
-
Kebakaran Gerbong Kereta di Yogyakarta, Menhub Perintahkan Evaluasi Total KAI
-
Polisi Selidiki Kebakaran Gerbong KA di Stasiun Tugu, Sempat Ada Pengalihan Akses
-
Proyek LRT di Rawamangun Jaktim Terbakar Gegara Tumpukan Solar Kena Percikan Las, Berapa Total Kerugiannya?
-
Mall Season City Kebakaran, Apa Pemicunya?
-
Mako Polda Banten Kebakaran, Api Berkobar di Lantai 3
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Tugu Khatulistiwa Pontianak Muncul di Promosi Squid Game Season 3
-
Jadwal Imsak dan Salat di Pontianak, Kamis 13 Maret 2025
-
Pemerintah Kubu Raya Pastikan Pemberian THR, Termasuk untuk Ojek Online dan Kurir
-
Pengepul Bensin Diduga Lalai, 2 Kios dan Gerobak di Pontianak Ludes Terbakar!
-
Viral Video Penumpang Citilink Pontianak-Surabaya Melahirkan di Pesawat