SuaraKalbar.id - Seorang pelajar berusia 16 tahun dengan inisial HCM harus meregang nyawa setelah menjadi korban kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat. Peristiwa tragis ini terjadi pada Rabu malam (26/6/2024) di Simpang Jalan Panglima Naga, tepatnya di Pasar Baru Sekadau.
Menurut keterangan dari Plh Kasat Lantas Polres Sekadau, IPDA Alexander Aldo, kecelakaan terjadi ketika sepeda motor Honda Blade yang dikendarai oleh korban bersama dengan temannya, berinisial PO (15), bertabrakan dengan sebuah truk Mitsubishi Canter berwarna kuning yang sedang berbelok ke kanan menuju Pasar Baru.
Tabrakan tidak dapat dihindari karena jarak yang terlalu dekat antara sepeda motor dan truk.
Akibat kecelakaan tersebut, pengendara motor, HCM, mengalami luka benturan di kepala dan meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Sedangkan temannya, yang merupakan penumpang di belakang, mengalami luka lecet.
“Pengendara motor mengalami luka benturan di kepala dan meninggal dunia,” jelas Aldo.
IPDA Aldo juga menjelaskan bahwa sopir truk sempat membawa korban ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan, namun saat petugas Satlantas Polres Sekadau tiba di rumah sakit, sopir dan truk tersebut sudah tidak ada di tempat.
Unit Gakkum Satlantas Polres Sekadau saat ini sedang melakukan pencarian terhadap identitas sopir truk yang diketahui. Proses penyelidikan lebih lanjut masih berlangsung untuk mengungkap lebih lanjut tentang kejadian ini.
Berita Terkait
-
Balita di Sekadau Terluka Parah hingga Patah Tulang Ditabrak Pengendara Motor yang Hilang Konsentrasi
-
Mengantuk Saat Berkendara, Sopir Dump Truk Tabrak Sepeda Motor di Trans Kalimantan, Dua Orang Meninggal Dunia
-
Kecelakaan Maut di Jalan Trans Kalimantan Kubu Raya, Satu Korban Tewas
-
Kecelakaan 2 Pengendara Motor di Desa Kapur, Kubu Raya: Satu Orang Luka Berat
-
Melayu Kalbar Banget! Pemotor Tabrak Kaca Indomaret hingga Pecah, Warga: Untung...
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Babyface Live in Jakarta 2025, BRI Bagi-bagi Diskon Tiket 25%
-
BRI Diganjar Penghargaan IICD 2025 karena Tegakkan Prinsip Governance, Risk, and Compliance
-
Dukung Perekonomian Desa Sioban Kepulauan Mentawai, Sosok Ini Masuk Kelas AgenBRILink Juragan BRI
-
TPA Natabel Jannah, Persembahan Wakapolri untuk Generasi Qur'ani Pecinta Alquran
-
Adik Jusuf Kalla Tersangka, Berapa Kerugian Negara di Proyek PLTU Kalbar?