SuaraKalbar.id - Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mencatatkan harga rata-rata Tandan Buah Segar (TBS) sawit pada periode I Juli 2024 mencapai Rp2.605,63/kg.
Menurut Kadisbunnak Provinsi Kalbar, Heronimus Hero, harga ini ditetapkan berdasarkan hasil Tim Penetapan Indeks K dan Harga TBS Provinsi Kalbar, yang melibatkan unsur pemerintah, pengusaha, dan pekebun.
Hero menjelaskan bahwa harga tertinggi untuk TBS sawit pada umur 10-20 tahun mencapai Rp2.746,92/kg, mengalami penurunan sebesar Rp3,22/kg dari periode sebelumnya. Sementara itu, harga terendah untuk TBS sawit pada umur 3 tahun mencatatkan Rp2.050,16/kg, turun Rp1,75/kg dari periode sebelumnya.
Di samping itu, harga minyak sawit mentah (CPO) periode I Juli 2024 turun menjadi Rp12.343,02/kg, mengalami penurunan sebesar Rp92,92/kg. Namun, harga inti sawit (PK) naik menjadi Rp7.371,17/kg, mengalami kenaikan sebesar Rp322,28/kg.
Baca Juga: Daftar Kolam Renang Tedekat di Melawi Kalimantan Barat
Hero menambahkan bahwa penetapan harga TBS sawit ini didasarkan pada realisasi kontrak penjualan CPO dan PK periode 23-30 Juni 2024. Total volume kontrak penjualan CPO pada periode ini mencapai 52.299 ton, meningkat 23 persen dibanding periode sebelumnya, dengan 67 persen transaksi terjadi pada akhir periode dengan harga rata-rata Rp12.300/kg.
"Meskipun terjadi fluktuasi harga, harga sawit saat ini cenderung stabil dengan tren kenaikan yang memberikan semangat bagi petani dan meningkatkan kesejahteraan mereka," ujar Hero.
Disbunnak terus mengimbau petani untuk menjaga kualitas produksi tanaman perkebunan guna mendukung stabilitas harga yang baik di pasar.
Berita Terkait
-
Daftar Kolam Renang Tedekat di Melawi Kalimantan Barat
-
Daud Yordan Kembali Naik Ring, Siap KO Juan Hernan Leal di Pontianak!
-
BKSDA Kalimantan Barat Gagalkan Aktivitas Pertambangan dan Pembalakan Liar di Kawasan Konservasi
-
Terlilit Utang untuk Judi Online, Pria Sambas Tikam Debt Collector Hingga Tewas
-
Harga Sawit di Kalbar Terus Meningkat: Tertinggi Mencapai Rp2.725,78 per Kg
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
SPMB 2025 Kota Pontianak, Ini Daftar Sekolah yang Buka Jalur Domisili untuk Siswa Luar Kota
-
Kalbar Akan Bentuk 2.038 Koperasi Merah Putih, Ini Syarat Untuk Jadi Anggota dan Raih Manfaatnya!
-
Pengundian Dilakukan Transparan, Para Pemenang Menerima Hadiah BRImo FSTVL 2024
-
Mengungkap Sejarah Suku Dayak, Dari Rumah Panjang Hingga Mitos Panglima Burung
-
Jeblok! Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Kompak Turun di Pegadaian!