SuaraKalbar.id - Sebuah rumah kosong yang merupakan sitaan bank terbakar di Jalan Adisucipto gang Asaka, Desa Arang Limbung, Kabupaten Kubu Raya, Jumat (12/07/2024) malam sekitar pukul 22:50 WIB.
Kasubsie Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade, menjelaskan bahwa kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh seorang saksi yang melintas dan melihat api yang menyala di bagian lantai atas rumah tersebut.
“Saat warga berdatangan api sudah cukup besar membakar lantai dua sehingga petugas pemadam terdekat langsung melakukan pemadaman," kata Aiptu Ade pada Sabtu (13/07/2024) pagi.
Ketika warga berdatangan, api sudah cukup besar membakar lantai dua rumah tersebut. Petugas pemadam kebakaran yang terdekat segera melakukan upaya pemadaman. Rumah tersebut diketahui pernah dihuni namun saat ini kosong karena masuk dalam sitaan salah satu bank.
Api baru dapat dipadamkan pada pukul 00.00 Wib oleh 8 unit mesin pemadam kebakaran yang datang ke lokasi kebakaran
“Kondisi rumah setelah dilakukan pemadaman hanya terbakar di bagian lantai atas (itu pun hanya sebagian dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut,” tambah Aiptu Ade.
Setelah dilakukan pemadaman, diketahui bahwa kebakaran hanya membakar sebagian lantai atas rumah tersebut dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Lebih lanjut, Ade menjelaskan bahwa rumah tersebut sudah tidak memiliki aliran listrik, sehingga penyebab pasti kebakaran belum diketahui.
"Kami menduga kebakaran ini mungkin ada unsur kesengajaan oleh orang yang tidak bertanggung jawab," ujarnya.
Baca Juga: Penemuan Jasad Pria Mengapung di Parit Hebohkan Warga Sungai Raya
Satreskrim Polres Kubu Raya dan Polsek Sungai Raya akan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti terjadinya kebakaran ini.
Berita Terkait
-
Penemuan Jasad Pria Mengapung di Parit Hebohkan Warga Sungai Raya
-
Terlilit Utang, Aksi Nekat Ibu Muda Curi Motor di Rumah Sakit Pontianak Barat Terekam CCTV
-
Apes! Motor Honda Vario Raib di Teras Rumah, Residivis Curanmor Ditangkap di Pontianak Timur
-
Parah, 2 Pria di Kubu Raya Pakai Sabu untuk Doping Main Judi Online
-
Rumah Lansia di Sungai Kakap Hangus Terbakar Gegara Lalai saat Memasak Menggunakan Tungku
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bulog Kalbar Tingkatkan Penyerapan Gabah di 2026, Stok Beras Dipastikan Aman
-
75 Persen Masjid di Indonesia Bermasalah dengan Pengeras Suara
-
Sejumlah Lahan di Pontianak Diduga Dibakar, BPBD Temukan Ini
-
Peringatan BMKG: Waspada Potensi Karhutla Kalimantan Barat 26 Januari-1 Februari 2026
-
Dirut BRI Tekankan Prospek Fintech Pembayaran dan Penguatan Risiko Lending di WEF 2026