SuaraKalbar.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Kubu Raya mengakibatkan genangan air setinggi 60 cm di Jalan Trans Kalimantan Km 39 dan Km 40, tepatnya di Desa Teluk Bakung, Kecamatan Sungai Ambawang. Jalan ini merupakan akses vital yang menghubungkan antarprovinsi, kabupaten, hingga negara.
Genangan air yang cukup tinggi menutupi lubang-lubang di jalan, meningkatkan risiko kecelakaan bagi pengendara. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Polres Kubu Raya turun tangan melakukan pengaturan lalu lintas pada Rabu (5/3) malam sekitar pukul 21.30 WIB.
Kabag Ops Polres Kubu Raya, AKP Samidi, melalui Kasubsi Penmas, Aiptu Ade, menyatakan bahwa pihak kepolisian telah mendirikan pos pemantauan di lokasi selama 24 jam guna memastikan keselamatan pengguna jalan.
“Genangan air menutup lubang-lubang di jalan sehingga membahayakan pengendara. Kami dari Polres Kubu Raya melakukan pengamanan di lokasi agar tidak terjadi kecelakaan. Selain itu, kami juga memantau naik turunnya debit air agar pengendara tidak memaksakan melintas jika kondisi tidak memungkinkan,” ujar Ade pada Kamis (6/3).
Baca Juga: Puasa Kamis 6 Maret 2025 di Kubu Raya? Ini Jadwal Lengkapnya!
Akibat genangan air yang memperlambat laju kendaraan, kemacetan di lokasi pun tak terhindarkan. Diperkirakan antrean kendaraan mencapai 6-7 kilometer.
Hingga berita ini diturunkan, petugas kepolisian masih berada di lokasi untuk melakukan pengaturan arus lalu lintas serta memberikan imbauan kepada pengendara agar tetap berhati-hati.
“Kami mengimbau pengendara agar lebih waspada dan tidak gegabah menerobos genangan air. Ikuti arahan petugas di lapangan demi keselamatan bersama,” tegas Ade.
Berita Terkait
-
Klaim Jakarta Sudah Normal Usai Banjir, Pramono Kirim Bantuan untuk Bekasi
-
Usai Jalani Sidang Perdana, Tom Lembong Sampaikan Keprihatinan Atas Banjir Jabodetabek
-
Banjir Setinggi Atap Rendam Perumahan Arthera Hill Bekasi, Berapa Harga Hunian di Sana?
-
Zaskia Adya Mecca Lulusan Mana? Aksi Blusukan Bantu Korban Banjir Bekasi Tuai Pujian
-
Pramono Pantau Situasi Jakarta Usai Banjir Surut Naik Helikopter, Lihat Bekasi Masih Parah
Terpopuler
- Beda Adab Aaliyah Massaid dan Fuji Minta Tolong ke ART, Ada yang Dibilang OKB
- Sebut Lamborghini Rp22 Miliar Murah, Koleksi Mobil Firdaus Oiwobo Vs Hotman Paris Jomplang
- Nikita Mirzani Ditahan, Astrid dan Uya Kuya Ungkap Rasa Syukur: Tegak Lurus Polda Metro Jaya
- Rudy Salim Masuk Perangkap Firdaus Oiwobo, Kini Berakhir Kena Somasi
- Emil Audero: Kemungkinan Membela Timnas Indonesia Tidak Ada
Pilihan
-
Usai Pelampung, Kini Marina: Nasib Nelayan di Perairan Serangan Bali Kembali Diuji
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaru Maret 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Terupdate Maret 2025
-
Prabowo Jadikan IKN Proyek Strategis Nasional Meski Efisiensi, Netizen: Duit Dari Mana?
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 6 Maret 2025
Terkini
-
Hujan Deras Sebabkan Genangan 60 Cm di Jalan Trans Kalimantan, Kendaraan Terjebak Macet Sepanjang 7 Kilometer
-
Ibu Kandung Tuntut Hukuman Mati untuk Ibu Tiri Pembunuh Anak di Pontianak!
-
Ratusan Guru Honorer Kalbar Selamat dari PHK! Gubernur Pastikan Tetap Digaji
-
Puasa Kamis 6 Maret 2025 di Kubu Raya? Ini Jadwal Lengkapnya!
-
Jadwal Imsakiyah Pontianak Kamis 6 Maret 2025: Buka Puasa Jam Berapa?