SuaraKalbar.id - Transmart Pontianak Tutup Permanen Mulai 30 April 2025, Warga Serbu Diskon, Pengawasan Diperketat
Kubu Raya, Kalimantan Barat – Kabar mengejutkan datang dari dunia ritel Kalimantan Barat.
Transmart Pontianak yang berlokasi di Kubu Raya dipastikan akan menutup operasionalnya secara permanen mulai 30 April 2025.
Kabar ini mencuat setelah tersebarnya potongan surat resmi dari PT Trans Retail Indonesia di berbagai media sosial, yang sontak mengundang perhatian masyarakat luas.
Dalam surat yang beredar luas, tertulis pernyataan resmi dari manajemen yang ditandatangani oleh General Manager Transmart, Ade Tirza Vitali, yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh mitra usaha yang telah bekerja sama sejak mal ini pertama kali dibuka pada 8 Februari 2018.
“Dalam kesempatan ini dengan sangat menyesal kami sampaikan bahwa Transmart Pontianak tutup permanen pada 30 April 2025,” demikian kutipan surat yang banyak dibagikan di platform daring.
Surat tersebut juga mengatur bahwa masa sewa bagi para tenant akan berakhir di tanggal yang sama, dan seluruh kewajiban pembayaran kepada PT Trans Retail Indonesia harus diselesaikan paling lambat tanggal 24 April 2025.
Adapun proses pengeluaran barang dan pengembalian area sewa maksimal dilakukan dalam waktu tiga hari setelah tanggal penutupan.
Hingga berita ini diturunkan, pihak media masih berupaya menghubungi manajemen Transmart untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut mengenai alasan penutupan serta nasib para karyawan dan tenant yang selama ini menggantungkan usahanya di pusat perbelanjaan tersebut.
Seiring merebaknya kabar penutupan, warga pun mulai menyerbu Transmart Pontianak. Pantauan di lokasi pada Jumat (25/4), suasana mal tampak sangat padat oleh pengunjung yang datang dari berbagai penjuru.
Baca Juga: Aston Pontianak dan Mitra Hadirkan Wedding Exhibition The Art of Love
Antrean panjang terlihat mengular di area kasir, terutama di bagian kebutuhan rumah tangga dan bahan pokok. Beberapa rak bahkan sudah kosong sejak sehari sebelumnya.
Seorang warga Sungai Kakap bernama Ayu mengaku datang sejak pukul 09.00 WIB demi memburu barang diskon. Ia bahkan rela meninggalkan bayinya yang baru berusia 4 bulan demi berbelanja di hari-hari terakhir operasional Transmart.
“Baru hari ini sih belanja, karena kita nggak tau nih harganya berapa, nggak tau yang mana diskon, yang mana nggak. Katanya sih nggak semuanya diskon, tapi yaudah lah, udah terlanjur datang sini,” ujarnya saat mengantre.
Ayu juga menyampaikan rasa kecewa dan sedih atas kabar penutupan mal.
“Sangat disayangkan, udah dibangun sebesar ini kan harus tutup. Banyak momen pas ke sini, nonton, belanja, ajak anak main. Waktu pertama buka aja kita antusias banget,” kenangnya.
Namun di tengah antusiasme warga, muncul pula kekecewaan akibat informasi simpang siur soal diskon besar-besaran.
Berita Terkait
-
Aston Pontianak dan Mitra Hadirkan Wedding Exhibition The Art of Love
-
Oknum Pelatih Karate di Pontianak Diduga Cabuli 7 Murid Perempuan
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Rute dari Pontianak ke Danau Sentarum Kapuas Hulu, Lengkap dengan Pilihan Transportasi
-
Rute Pontianak ke Singkawang: Jarak, Durasi, hingga Moda Transportasi
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
ShopeePay Bagi-Bagi Rejeki Akhir Bulan, Pas Buat Kamu yang Dompetnya Lagi Tipis!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Nomor Kamu Termasuk yang Beruntung Hari Ini!
-
Buruan! 5 Link ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Klaim Sebelum Kehabisan
-
Cuma Klik Link Ini, Bisa Langsung Dapat Saldo ShopeePay Gratis Rp2,5Juta!
-
Daster Lokal Mendunia, BRIncubator Jadi Rahasia Sukses Findmeera