SuaraKalbar.id - Penemuan mayat laki-laki menggegerkan warga. Mayat tersebut ditemukan tergeletak di sebuah pondok.
Jenazah pertama kali ditemukan oleh saksi saat menyiram tanaman. Saat ditemukan, korban masih mengenakan pakaian lengkap, wajahnya membiru.
Sementara di sekitar penemuan mayat juga terlihat satu kendaraan bermotor.
“Saya tadi lagi menyiram tanaman dan melihat ada laki-laki yang terbaring di pondok di dekat kebun saya. Karena saya melihat ada yang janggal, jadi saya melaporkannya ke RT,” ujar saksi Suratno seperti dikutip Kanalkalimantan.com (jaringan Suara.com).
Baca Juga:Perempuan Cuma Pakai Baju Atasan Ditemukan Meninggal di Hotel Surabaya
Lokasi penemuan mayat berada di sebuah pondok di belakang Kantor Kejaksaan Negeri Banjarbaru, Kalimantan Selatan Jumat (13/11/2020).
Belum diketahui pasti identitas laki-laki yang meninggal dunia tersebut. Polisi pun langsung melakukan evakuasi.
Kanit Reskrim Polsek Banjarbaru Kota, Iptu Tetro membenarkan kalau korban langsung dievakuasi ke rumah sakit idaman.
“Kita juga sudah memanggil tim Inafis Polres Banjarbaru untuk melakukan visum. Kita juga masih mencari tahu identitas korban, karena di lokasi tadi kita tidak KTP atau kartu tanda pengenal lainnya,” ujarnya saat dihubungi Kanalkalimantan.com.
Petugas yang melakukan evakuasi terhadap korban menggunakan APD (alat pelindung diri) lengkap sebagai antisipasi penularan Covid-19.
Baca Juga:Duhh! Mayat Bu RT Pakai Baju Tidur Ditemukan Mengambang di Sungai
Di lokasi kejadian penemuan mayat juga telah dipasang garis polisi.