Bikin Nangis, Momen Haru Ayah Wakili Wisuda Putrinya yang Meninggal

Warganet nyesek melihatnya.

Husna Rahmayunita | Aprilo Ade Wismoyo
Kamis, 07 Januari 2021 | 21:06 WIB
Bikin Nangis, Momen Haru Ayah Wakili Wisuda Putrinya yang Meninggal
Ilustrasi wisuda. (Pixabay/vloveland)

"Turut berdukacita, berbelasungkawa, dan sekaligus mengucapkan terima kasih karena bapak sudah bersedia kemari," ucapnya sambil terharu.

Petinggi universitas yang berdiri di depan lantas memohon kesedian bapak Suroto untuk menyampaikan kata sambutan dan motivasi bagi para wisudawan dan wisudawati.

"Saya sebagai orang tua dari Choirunisa mengucapkan terima kasih atas kepedulain yang diberikan kepada anak saya, saya nggak bisa panjang lebar," ujar bapak Suroto dalam akhir video tersebut. 

Melihat video itu, warganet mengaku sangat terharu. Beberapa dari mereka menyebut video itu mengingatkan mereka pada sosok ayah.

Baca Juga:Emak Jilbab Hitam Dihujat Minta Nama Bayi Unsur Kekerasan: Babis Gulingga

"Aku langsung merinding nontonnya, jadi kangen papa di atas sana," tulis salah satu warganet.

"Ya Allah langsung mewek aku, sehat terus ya pak," tulis akun Susi Chie Jhenonk.

Dari pertanyaan salah satu warganet diketahui bahwa acara wisuda itu digelar 7 hari setelah putri bapak Suroso meninggal dunia.

"Itu wisudanya, anaknya sudah meninggal berapa hari ya kalau boleh tau?" tanya seorang warganet dengan akun fy2103.

"7 hari," jawab akun Amel210710 yang mengunggah video tersebut.

Baca Juga:Bikin Tutorial Make Up, Perempuan Ini Justru jadi Korban Body Shaming

Dari ratusan akun warganet yang berkomentar, terdapat salah satu kenalan almarhumah. Ia lantas menceritakan sifat baik almarhumah yang pernah ia kenal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini