SuaraKalbar.id - Jelang Lebaran biasanya banyak orang yang membeli baju baru. Namun seorang cewek baru saja mendapatkan kejadian menggelikan saat beli baju lebaran via marketplace.
Cewek itu justru dibuat terpingkal melihat wujud baju yang dipesannya di sebuah toko online atau olshop karena jauh dari harapan. Kisahnya viral setelah dibagikan melalui akun TikTok numpangjalan.
Sejak diunggah videonya telah ditonton lebih dari 1,9 juta kali hingga Rabu (12/5/2021).
Dalam rekaman pendek tersebut, cewek bernama Tria itu memamerkan aksi saat mencoba baju lebaran berbentuk gamis berwarna putih polos.
Baca Juga:Warga Masih Bisa Belanja Baju Lebaran saat Malam Takbiran
Tria mengaku sebenarnya dia memesan kaftan di sebuah toko online, namun barang yang datang malah jauh dari ekspektasi.
"Risiko beli kaftan di Sh***e, yang datang malah kaya kain kafan," tulisnya.
Cewek itu memakai pakaian yang baru dibelinya dan merasa bingung dengan bentuknya. Dia sampai beberapa kali menginovasikan baju itu, karena wujudnya mirip potongan tapi tidak ada talinya.

"Sumpah bingung ini cara pakainya gimana," candanya.
Hingga pada akhirnya dia mengaitkan bagian bawah baju ke depan sampai membentuk simpul. Selama mencoba baju itu, dia pun tak henti tertawa.
Baca Juga:Bikin Modifikasi Baju Koko Jadi Begini, Netizen: Ini Reog Versi Islami?
"Kaya mbak mbak Kunti," ujarnya di akhir video.
- 1
- 2