Pasutri Lakukan Olahraga Ekstrem di Atas Kasur, Warganet Ikutan Ngilu

Warganet ikutan prihatin dengan suaminya.

Dinar Surya Oktarini
Rabu, 06 Oktober 2021 | 07:00 WIB
Pasutri Lakukan Olahraga Ekstrem di Atas Kasur, Warganet Ikutan Ngilu
Pasutri berolahraga ekstrem di atas kasur (tiktok)

SuaraKalbar.id - Belum lama ini sebuah video viral memperlihatkan aksi pasangan suami istri tengah melakukan olahraga ekstrem di atas kasur. 

Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @arline917, Minggu (3/10/2021) tampak pasutri tersebut bersiap melakukan olahraga.

Sang istri mengambil posisi berdiri di atas tubuh suaminya yang sedang berbaring. Kedua kaki sang istri berada di sisi kanan dan kiri kaki suami yang diluruskan.

Gerakan ekstrem

Baca Juga:Viral Pasutri Olahraga Ekstrem di Atas Kasur, Warganet Auto Prihatin Lihat Suami

Tak lama kemudian, sang istri mulai melakukan gerakan ekstrem. Ia melompat-lompat di atas kasur. Sedangkan sang suami tampak membuka dan menutup kakinya secara cepat.

Secara refleks, sang suami juga melindungi alat vitalnya dengan sebuah mangkuk aluminium agar tak cedera apabila sang istri salah mendarat saat melompat-lompat.

Ekspresi sang suami pun terlihat sangat panik dan ketakutan. 

"Orang lagi olahraga kenapa dianya yang panik?" tulis sang sitri dalam videonya, dikutip suara.com, Selasa (5/10/2021).

Pasutri berolahraga ekstrem di atas kasur (tiktok)
Pasutri berolahraga ekstrem di atas kasur (tiktok)

Warganet kasihan pada suami

Baca Juga:Bukan Karena Tidak Cinta, Ini 5 Alasan Pasangan Suami Istri Berhenti Bercinta

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti ekspresi sang suami yang tampak ketakutan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini