Banjir Rob Terjang 4 Kecamatan di Kayong Utara

Banjir pasang laut atau banjir rob menerjang sejumlah daerah di Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat (Kalbar).

Riki Chandra
Rabu, 08 Desember 2021 | 15:39 WIB
Banjir Rob Terjang 4 Kecamatan di Kayong Utara
Kondisi pasang air laut naik ke badan jalan di Kecamatan Simpang Hilir. [Dok.Insidepontianak.com]

SuaraKalbar.id - Banjir pasang laut atau banjir rob menerjang sejumlah daerah di Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat (Kalbar). Sejumlah rumah di kawasan pesisir pantai juga terdampak.

Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kayong Utara, Parsono mengatakan, terpantau 4 kecamatan yang terdampak banjir rob dengan ketinggian air bervariasi.

“Kecamatan Sukadana, Simpang Hilir, Kecamatan Teluk Batang dan Kecamatan Pulau Maya. Ketinggian air dari 5 sampai 35 cm, tapi ketinggian ini setiap daerah berbeda-beda,” tutur Parsono, dikutip dari Insidepontianak.com - jaringan Suara.com, Rabu (8/12/2021).

Menurut Parsono, kondisi air sudah mulai surut. Kondisi pasang laut ini diperkirakan akan terjadi 2 sampai 3 hari ke depan.

Baca Juga:Antisipasi Banjir, Jokowi Perintahkan Tanam Pohon di Tepi Sungai Kapuas Kalbar

“Data wilayah Desa lainnya pada setiap Kecamatan masih dalam monitoring dan menunggu laporan perkembangan berikutnya. Pasang Air laut di perkirakan akan terjadi 2-3 hari mendatang,” katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini