SuaraKalbar.id - Terjerat hutang, seorang ibu di Sintang Kalimantan Barat (Kalbar) nekat mengajak anaknya mencuri motor.
EL (36), mengajak anaknya yang masih dibawah umur mencuri motor di salah satu komplek perumahan di Desa Balai Agung Kecamatan Sungai Tebelian, Kabupaten Sintang, Rabu (26/1/2022) dini hari.
Kapolsek Sungai Tebelian, Ipda Judi Effendhy Kusuma mengatakan kronologis kejadian bermula saat pelaku tertangkap tangan ketika menuntun sepeda motor yang dicurinya.
“Ketika sedang menuntun motor itu, ada warga yang melihat dan langsung meneriaki nya maling, sehingga langsung diamankan oleh warga,” ujar Ipda Judi, melansir suarakalbar.co.id, jaringan suara.com.
Baca Juga:Kabut Asap, Pesawat Sempat Tak Bisa Mendarat di Bandara Supadio Pontianak
Ipda Judi mengungkapkan, saat ini keduanya sudah diamankan di Mapolsek Sungai Tebelian dan kasusnya masih dalam pengembangan penyelidikan.
Saat diintrogasi, pelaku mengatakan dirinya nekat akibat terlilit hutang pada rentenir, meski demikian ia memastikan hanya melibatkan anaknya dalam perbuatan itu.
“Saya ndak mau melibatkan orang lain, jadi saya ajak untuk bantu ambil motor di komplek itu,” ujarnya.
Dirinya mengaku, terpaksa meminjam beberapa waktu lalu untuk modal usaha.
“Untuk modal jualan hiasan dinding, tapi untungnya ndak nutup jadi saya tidak bisa bayar hutang,” katanya.
Baca Juga:Andalan Motor Resmikan Flagship Showroom Hyundai di Jakarta Selatan