Anti Bosan Saat Perjalanan Mobil dengan 7 Barang Bawaan Ini

Pastikan selalu Anda menjaga barang bawaan Anda dan cek sewa harga mobil di Traveloka untuk memenuhi kebutuhan bepergian Anda.

Fabiola Febrinastri | Iman Firmansyah
Rabu, 18 Mei 2022 | 10:00 WIB
Anti Bosan Saat Perjalanan Mobil dengan 7 Barang Bawaan Ini
Ilustrasi liburan keluarga. (Shutterstock)

SuaraKalbar.id - Tidak dapat dipungkiri, ada saja kondisi di mana seseorang harus bepergian ke luar kota untuk suatu urusan. Baik itu urusan pekerjaan, mudik ke kampung halaman, atau sekadar ingin liburan bareng keluarga atau sahabat ke tempat wisata.

Untungnya, tak perlu bingung lagi soal moda transportasi apa yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Sebab, sewa mobil di Traveloka kini sudah bisa untuk perjalanan jauh antar kota. Asyik banget, ya? Segera cek harga sewa mobil di aplikasi Traveloka dan nikmati promo menarik, seperti Traveloka EPIC Sale yang hadir kembali pada 31 Mei 2022 hingga 6 Juni 2022.

Nah, setelah Anda memilih mobil yang akan digunakan untuk bepergian, kini saatnya untuk melakukan persiapan agar perjalanan selama di mobil tidak membosankan. Pastikan 7 barang bawaan ini masuk ke dalam list barang bawaan Anda. Apa saja itu?

1.    Ponsel Pintar

Baca Juga:Tabrak Mobil, Pencuri Motor Tewas di Deli Serdang, Rekannya Tertangkap

Anda pasti setuju kalau menempuh perjalanan jauh selama berjam-jam bisa membosankan dan menjenuhkan. Nah, membawa ponsel pintar bisa jadi solusi untuk mengatasi hal tersebut. Dengan ponsel pintar, Anda jadi bisa streaming film favorit dan bermain games di perjalanan mobil.

Ponsel pintar juga memungkinkan Anda tetap terhubung dengan orang-orang tercinta selama di perjalanan. Bisa dengan melakukan video call sahabat, pasangan, hingga sanak saudara. Berbincang dengan mereka secara virtual tentu akan mengasyikkan, bukan? Menempuh perjalanan jauh selama berjam-jam niscaya tidak lagi membosankan!

2.    Earphone

Hilangkan rasa bosan selama perjalanan dengan mendengarkan musik tanpa distraksi menggunakan earphone. Saat ini, ada banyak platform pemutar musik online yang bisa Anda unduh melalui handphone secara gratis. Anda bisa membuat playlist yang berisi lagu-lagu favorit Anda dan memutarnya saat mulai merasa jenuh akibat perjalanan jauh. Dijamin, kejenuhan akan hilang dengan seketika!

3.    Kamera

Baca Juga:Tak Terima Dibubarkan saat Aksi Balap Liar Remaja di Pontianak Nekat Tabrak Mobil Patroli, Netizen: Tangkap Saja

Anda termasuk suka fotografi? Jika ya, membawa kamera dan mengabadikan momen perjalanan dengan lensa kamera bisa jadi aktivitas yang menyenangkan untuk menghalau rasa bosan.

Ada banyak hal menarik yang bisa diabadikan melalui kamera. Misalnya saja, panorama yang indah, pemandangan yang menarik di sekitar jalan seperti pepohonan dan kebun teh, momen kumpul bersama keluarga atau sahabat, dan lain-lain. Untuk itu, jangan lupa untuk membawa kamera, ya!

4.    Buku

Menatap ponsel pintar terus menerus bisa membuat Anda pusing dan mati gaya. Untuk itu, tidak ada salahnya membawa beberapa buku favorit agar Anda dapat membacanya di tengah perjalanan.

Buku-buku yang Anda bawa tidak perlu yang topiknya berat. Bawalah buku-buku yang topiknya ringan dan yang dapat meningkatkan mood Anda. Dengan begitu, Anda tetap dapat menikmati perjalanan dengan mood yang terjaga dengan baik. Apalagi, diselingi dengan melihat pemandangan menggugah di jendela, dijamin anti pusing dan anti mati gaya!

5.    Bantal Leher

Beristirahat atau tidur juga bisa lho untuk mengusir kejenuhan dalam perjalanan mobil. Dengan tidur, Anda bisa menghabiskan waktu lebih cepat sekaligus menjaga kondisi tubuh tetap bugar. Nah, biar tidurnya lebih enak dan nyaman, tidak ada salahnya untuk membawa bantal leher.

Ada berbagai macam bantal leher yang bisa Anda beli di marketplace. Pilihlah bantal leher yang terbuat dari bahan yang halus, lembut, dan empuk sehingga Anda bisa lebih nyaman saat di perjalanan, deh.

6.    Makanan Ringan dan Minuman

Anda akan mudah dilanda rasa bosan ketika melakukan perjalanan mobil dengan durasi lebih dari dua jam. Untuk itu, sebaiknya Anda membawa makanan ringan dan minuman agar Anda bisa mengisi perut yang lapar sekaligus menghalau rasa bosan.

Bayangkan, berada di perjalanan selama berjam-jam dengan kondisi perut keroncongan. Tidak menyenangkan, bukan? Makanya, penting banget nih untuk membawa makanan dan minuman sebelum berangkat!

7.    Powerbank

Lagi asyik-asyik main game lalu tiba-tiba ponsel mati akibat kehabisan baterai. Atau, lagi streaming film favorit tiba-tiba harus dihentikan sejenak karena baterai yang mulai lemah. Hal seperti ini bikin bosan, ya?

Oleh karena itu, pastikan Anda membawa powerbank sehingga bisa mengisi daya baterai selama di perjalanan. Dengan begitu, Anda tidak akan terputus dari media hiburan yang bisa diakses melalui ponsel. Selain itu, pastikan juga powerbank yang Anda bawa berfungsi dengan baik ya, dan memiliki daya yang cukup untuk mengisi daya baterai ponsel beberapa kali. Biar keseruannya maksimal!

Nah, itulah sejumlah barang bawaan yang perlu dibawa agar tidak bosan di perjalanan mobil. Pastikan selalu Anda menjaga barang bawaan Anda dan cek sewa harga mobil di Traveloka untuk memenuhi kebutuhan bepergian Anda. Semoga bermanfaat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini