Jemaah Haji Asal Kota Pontianak Tak Bisa Kembali ke Tanah Air, Kok Bisa?

Kepala Kantor Kemenag Kota Pontianak Mirad menjelaskan jika waktu itu yang bersangkutan sudah siap mau pulang.

Denada S Putri
Minggu, 07 Agustus 2022 | 20:21 WIB
Jemaah Haji Asal Kota Pontianak Tak Bisa Kembali ke Tanah Air, Kok Bisa?
Ilustrasi jemaah haji (Unsplash/ibrahim uz)

SuaraKalbar.id - Satu jemaah haji asal Kota Pontianak tak bisa kembali ke tanah air. Alasannya, lantaran menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Arab Saudi.

Semestinya, jemaah haji ini tiba di tanah air pada Jumat (29/7/2022) melalui Embarkasi Batam, lalu Sabtu (30/7/2022) sudah tiba di Pontianak. Namun, jemaah tersebut tidak bisa kembali ke tanah air.

Kepala Kantor Kemenag Kota Pontianak Mi’rad menjelaskan jika waktu itu yang bersangkutan sudah siap mau pulang. Bahkan kopernya sudah di packing dan di bawa ke cargo.

“Dua hari jelang kepulangan,ternyata jamaah haji ini jatuh sakit, sehingga harus mendapatkan perawatan di rumah sakit,” ujar Kepala Kantor Kemenag Kota Pontianak Mi’rad, dilansir dari SuaraKalbar.co.id--Jaringan Suara.com, Minggu (7/8/2022).

Baca Juga:Curhat Petugas Bandara: Antara Rindu Keluarga dan Tugas Mulia Layani Jemaah

Ia menyebut, jemaah haji ini tergabung dalam kloter 4. Katanya, sampai sekarang jemaah tersebut masih dalam pemantauan, dengan ditemani petugas haji.

”Hingga kini kondisi jemaah tersebut masih dipantau oleh petugas haji guna memantau kesehatannya,” katanya.

Ia menambahkan selama proses ibadah, jemaah haji ini dalam kondisi sehat, semua rangkaian ibadah haji telah dijalani. Mi’rad berharap kondisi jemaah haji tersebut terus membaik dan bisa segera pulang ke tanah air untuk berkumpul bersama keluarga.

“Kami berharap semoga salah satu Jemaah ini segera pulih dan dapat kembali ke tanah air dengan selamat,” jelasnya.

Baca Juga:Seorang Jemaah Haji Asal Bangka Belitung Meninggal Dunia di Madinah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini