Hotma Sitompul Minta Bantuan Masyarakat Damaikan Rizky Billar dan Lesti Kejora

Pertimbangannya apa? Saya balikkan kepada kalian. apakah kita harus mendamaikan orang atau bikin orang menjadi ribut? kan punya jawaban sendiri

Bella
Kamis, 13 Oktober 2022 | 11:04 WIB
Hotma Sitompul Minta Bantuan Masyarakat Damaikan Rizky Billar dan Lesti Kejora
Rizky Billar dan Lesti Kejora. (Instagram/Lestykejora)

Zulpan menerangkan undang-undang tersebut mengatur mengenai kekerasan fisik terhadap korban, selain itu dengan adanya alat bukti lain termasuk visum, yang bersangkutan terancam hukuman lima tahun penjara.

Kasus kekerasan yang dialami penyanyi Lesti Kejora terjadi pada 28 September 2022 pukul 01.51 WIB dini hari di kediaman keduanya di Cilandak, Jakarta Selatan.

Rizky disebut melakukan kekerasan fisik dengan mendorong dan membanting Lesti Kejora ke kasur serta mencekik leher korban sehingga jatuh ke lantai.

KDRT tersebut kembali terulang pada pukul 09.47 WIB. Saat itu Rizky menarik tangan Lesti ke arah kamar mandi. Kemudian membanting korban ke lantai dan dilakukan berulang kali.

Baca Juga:Lesti Kejora Mendadak Balik dari Tanah Suci, Rombongan 13 Orang Naik Kelas Bisnis

Selain itu, baru-baru ini juga beredar rekaman cctv yang memperlihatkan Rizky Billar mencoba melempar bola billiard ke arah Lesty Kejora. Video itu disebut masuk dalam daftar bukti yang diserahkan Lesti kepada penyidik.

Dalam video yang turut diunggah oleh akun Instagram @lambegosiip, terlihat Billar yang mengenakan baju berwarna biru tampak berusaha melempar bola biliard yang ia pegang dengan kencang ke arah Lesti.

Untungnya, tak sempat menggenai Lesti, Billar kemudian jatuh terpeleset sesaat sebelum bola yang ia pegang akan dilempar dengan kencang.

Dalam video tersebut, tampak pula terlihat beberapa orang menjadi saksi akan kejadian tersebut yang hanya bisa terdiam menatap kejadian yang sedang berlangsung di hadapan mereka.

Baca Juga:Mantan Manager Rizky Billar Singgung Soal Bukti KDRT, Suami Lesti Kejora Diduga Sudah Lama Melakukan Kekerasan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini