4 Rekomendasi Kedai Kopi Pilihan Anak Muda Pontianak Harga Bersahabat!

Kota Pontianak sendiri bahkan memiliki julukan sebagai kota seribu warung kopi

Bella
Minggu, 30 Juli 2023 | 18:29 WIB
4 Rekomendasi Kedai Kopi Pilihan Anak Muda Pontianak Harga Bersahabat!
Kedai Kopi Djancok (Instagram.com/@djancok.ptk)
Kedai Kopi Marvin (Instagram.com/@kedai_marvin)
Kedai Kopi Marvin (Instagram.com/@kedai_marvin)

Kedai kopi yang satu ini berlokasi di Jalan Abdurahman Saleh, Gang Sari Lestari no. 5, Kota Pontianak.

Meskipun sama mengusung tema konsep kedai kopi jadul seperti Lao Kopitiam, disini kamu akan lebih dapat merasakan suasana kentalnya kedai kopi Cina karena berbagai pernak-pernik yang mendukung.

Dengan mengusung warna merah, kedai kopi ini turut memamerkan sejumlah pernak-pernik khas negeri tirai bambu seperti adanya lampion, pajangan nanas, bahkan ada pula patung kucing keberuntungan.

Kedai kopi ini menjadi pilihan anak muda Kota Pontianak karena selalu terlihat tidak pernah sepi apalagi ketika menjelang malam meskipun diketahui jam operasional kedai ini hanya pukul 08.00 WIB hingga 20.00 WIB saja.

Baca Juga:Tes Kepribadian: Kopi yang Jadi Favorit Akan Menunjukkan Sifat dan Perilaku Dalam Diri Anda

Untuk harganya sendiri, kedai kopi ini juga cukup memanjakan kantong pengunjungnya yaitu dengan menawarkan harga minuman panas dan dingin mulai dari Rp 8 ribu-Rp 12 ribu saja.

Selain minuman, ada pula beberapa jenis makanan berupa snack dan mie yang dijual dengan harga cukup murah.

Demikian beberapa rekomendasi kedai kopi pilihan anak muda di Kota Pontianak. Jika kamu tertarik, jangan lupa untuk berkunjung ke kedai kopi pilihan kamu, ya!

Kontributor: Maria

Baca Juga:Daya Tarik Kopi Botanika, Tempat Nongkrong Instagramable di Kuningan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini