Kedua pasangan tersebut diketahui memiliki perbedaan umur 11 tahun, namun perbedaan tersebut ternyata tak mempengaruhi perasaan cinta satu di antara mereka.
"Yang saya suka dari suami saya nih dia ini orangnya dewasa ya. Orangnya baik hati. Orangnya tuh karakternya saya suka. Saya merasa saya cocok," ujar Zora.
Begitu pula sang suami yang menyebutkan bahwa ia sangat tertarik dengan kepribadian Zora yang akhirnya membuat ia jatuh cinta.
"Yang saya suka dari dia itu hatinya. Bagaimana dia berperilaku dengan orang yang ada disekitarnya. Aku mengetahui dia orang yang spesial dan wanita ini merupakan orang yang tepat untuk menjadi teman hidup. Dia adalah orang yang pantas untuk bahagia dalam hidup ini dan dia memiliki semua yang aku butuhkan," jelas Tahsin Bora, suami Zora.
Baca Juga:MR DIY Terdekat di Singkawang, Lengkap dengan Informasi Jam Buka
Kontributor : Maria