SuaraKalbar.id - Setelah menjalani perawatan selama tiga pekan, Wakil Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan dinyatakan negatif dari Covid-19.
Ria Norsan membagikan kisahnya seusai terkonfirmasi positif Covid dan harus menjalani isolasi mandiri.
Ia mengatakan, selama dua pekan menjalani isolasi sama sekali tidak merasakan gejala. Namun, memasuki pekan ketiga, saat berolahraga dirinya merasakan sesak.
"Paginya saya gowes dari jam 06.00 sampai jam 10.00 WIB pagi saya mungkin kecapean jadi terjadilah serangan jantung dan selama sepekan saya di RS Soedarso dan Alhamdulillah saya bisa kembali ke rumah," ujarnya seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Kabar Baik, Pasien Sembuh dari Covid-19 di DKI Tembus 60 Ribu Orang
Di RS, kata dia, beberapa pejabat lainnya juga menjalani isolasi seperti Wakil Bupati Sujiwo dan salah satu Kepala Dinas yang juga harus dirawat karena corona.
"Tidak enak karena ndak bisa dijenguk, syukur Alhamdulillah jantung saya membaik sehingga bisa dirawat di rumah meski tetap harus menjalani isolasi mandiri kembali di rumah dinas," tuturnya.
Saat kembali ke rumah, dia pun mengakui sempat merasakan 'down' karena orang terdekat tak berani mendekatinya.
"Tapi saya ngerti kalau orang takut, jangankan orang lain, lingkungan saya juga takut dekat saya. Makanya sakit ini sebenarnya mentalnya yang harus baik. Pikiran positif jangan stres jangan mikir yang tidak baik. Karena fikiran dan mental berpengaruh," katanya.
Meski menjalani rutinitas di rumah dinas karena harus menjalani isolasi mandiri, Ria Norsan menjalani rutinitas kerja meski dilakukan dari rumah dinasnya dan tetap memantau pekerjaan via telepon selular.
Baca Juga: Positif Corona, Wakil Gubernur Kalbar Ria Norsan Tertular di Kantor
Pikiran dan mental, diakuinya sangat berpengaruh terutama mereka yang sedang menjalani masa isolasi karena dukungan dan doa dari banyak orang sehingga ia bisa menjalani isolasi mandiri di rumah dengan penuh semangat dan keyakinan sembuh.
"Benar saya sempat merasa semua menjauhi, tapi Alhamdulillah dukungan istri anak-anak dan cucu juga banyak yang mendoakan sehingga saya semangat menjalani isolasi mandiri," katanya.
Meski sempat merasakan sedikit terganggu akibat pikiran dan reaksi orang sekitar, Ria Norsan kembali menemukan semangat untuk sehat dan terus mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah.
"Saya makan sayur buah, minyak zaitun, semua herbal saya jalani termasuk makan yang tidak berlemak, kemudian berjemur sampai hitam kulit kemudian berolahraga, Alhamdulillah hasilnya saya sehat," katanya sembari tertawa.
Sebelumnya, Kadinkes Kalbar Harisson memberikan hasil tes swab Ria Norsan dan menjelaskan jika virus sudah jauh turun di angka 5,1.
Kendati begitu, Wagub Kalbar masih menjalani isolasi mandiri hingga pada 28 Oktober melakukan tes usap (swab) ketiga di Klinik Sakura dan hasilnya dinyatakan negatif dari Covid-19.
"Untuk itu saya menyatakan syukur Alhamdulillah karena hasil usap (swab) saya negatif sehingga di hari Senin mendatang saya siap bekerja membantu Gubernur Kalbar menjalani tugas melayani masyarakat," katanya lagi.
Ria Norsan pun berpesan kepada seluruh masyarakat Kalbar jika dinyatakan positif ataupun ada keluarga yang terkonfirmasi Covid-19 agar jangan panik dan jangan dijauhi.
"Tetap patuhi protokol kesehatan, tetap didukung untuk sembuh, jangan panik dan harus yakin jika bisa sehat. Berdoa terus sembari olahraga dan makan minum sehat, Inshaallah kita terbebas dari Covid-19," kata Ria Norsan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi