SuaraKalbar.id - Seorang ibu-ibu dibuat geram dengan ulah pemotor pria yang dituduhnya telah melakukan pencurian pakaian dalam wanita miliknya. Wanita itu menginterogasi si maling bra hingga videonya viral.
Dalam video yang beredar, seperti yang dibagikan oleh akun Instagram @nenk_update, Senin (22/2/2021), si ibu-ibu berbicara dengan terduga pencuri.
Dia ngomel kepada pria itu di sekitar rumahnya, sedangkan maling bra tak berkutik. Pria berhelm dan berjaket itu tak banyak bicara, apalagi dia sudah tertangkap basah.
Sepeda motornya juga terjatuh di jalanan, diduga setelah dikejar oleh korban.
Di salah satu video, korban pencurian yang merekam kejadian menunjukkan bra warna hitam.
Dia bilang, bra tersebut miliknya yang dijemur di depan rumah dan sempat diambil oleh pencuri.
"Ni buktinya ni, langsung dilempar sama dia. Kotor jadinya, banyak pasir. Setelah ketahuan baru dilempar," ujarnya seperti dikutip Selasa (23/2/2021).
Sementara di video lainnya, pencuri terlihat terdiam saat diinterogasi oleh korban. Saat itu, sejumlah warga ada di lokasi kejadian.
"Apa yang kau ambil tadi? Kenapa kau ambil BH ku?" tanya korban.
Baca Juga: Buntut Dua Tahanan Kabur, Kapolsek Pontianak Utara Dicopot
Mendapat pertanyaan seperti itu, pencuri tak memberikan respons, hanya menundukkan kepala.
Tak lama, pria tersebut terlihat menangis sesenggukan. Sementara korban terus mencecarnya sembari menunjukkan amarahnya dengan bahasa setempat.
Berdasarkan informasi aksi pencurian pakaian dalam wanita itu terjadi di Sungai Raya Dalam, Pontianak, Kalimantan Barat.
Tak diketahui buntut dari kejadian tersebut. Namun warganet yang menyaksikan video dibuat tak habis pikir dengan ulah pencuri. Beragam sindiran pun diberikan.
"Buat apa sih aneh-aneh ya orangnya," kata @aris***.
"Maling beh buat apaaan x kurang kerjaan, untung gue gak pernah jemurin daleman di luar takut dimaling begini," celetuk @puspi***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Rahasia Perawatan Bibir agar Lipstik Matte Tetap Nyaman dan Tahan Lama Seharian
-
117 Tenaga Non-ASN Terima SK PPPK Paruh Waktu, Ini Pesan Penting Bupati Sanggau
-
Apa Dampak Kabut Asap Bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter
-
Mempawah Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla 2026, Antisipasi Ancaman Kabut Asap Sejak Dini
-
7 Lipstik Matte Tahan Lama: Pilihan Terbaik untuk Semua Warna Kulit dan Aktivitas Seharian