Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Rabu, 14 April 2021 | 12:58 WIB
Ilustrasi gelisah dan cemas. (pexels/ Andrew Neel)

SuaraKalbar.id - Perasaan manusia sering tak menentu, terkadang bahagia, sedih,gelisah bisa juga galau. Kali ini dibahas doa mengatasi gelisah agar hati tetap tenang.

Perasaan gelisah dan cemas bisa datang kapan saja. Hal itu sering membuat pikiran menjadi kacau.

Saat suasana hati dan pikiran sedang memburuk, tentu akan berdampak dengan aktivitas lain. Untuk itu perlu solusi sehingga bisa berpikir jernih dan bertindak benar.

Berikut doa mengatasi gelisah agar hati tetap tenang.

Baca Juga: Niat dan Tata Cara Sholat Dhuha Lengkap dengan Doanya

Mengutip tulisan Alhafiz Kurniawan pada laman NU Online, Rasulullah SAW pernah menasihati sahabatnya yakni Al-Walid Ibnu Walid yang sedang galau dan risau di malam hari.

Kala itu, Al-Walid Ibnu Walid tidak bisa tidur, sehingga dianjurkan untuk membaca doa oleh Rasulullah sebagaimana yang diriwayatkan Ibnu Sinni.

ilustrasi gelisah. (Pexels/RODNAE Productions)

Adapun doa tersebut sebagai berikut.

A‘dzu bi kalimtillhit tmmti min ghadhabih, wa ‘iqbih, wa syarri ‘ibdih, wa min hamaztis syaythni wa an yahdhurn.

Artinya: “Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari murka-Nya, siksa-Nya, keburukan hamba-Nya, gangguan setan, dan setan yang hadir.”

Baca Juga: Tata Cara Salat Dhuha, Doa hingga Keutamaannya

Selain doa mengatasi kegelisahan, ada juga doa ketika dilanda kecemasan yang mendalam sampai tak tahu harus berbuat apa.

Merujuk pada riwayat Imam At-Thabarani berikut doa saat cemas.

Subhnal malikil qudds, rabbil mal’ikati war rh, jallaltas samwti wal ardha bil ‘izzati wal jabart.

Artinya: “Mahasuci Tuhan yang Kudus, Tuhan para malaikat dan Jibril. Kau besarkan langit dan bumi dengan kemuliaan dan kekuasaan-Mu.”

Itulah doa mengatasi gelisah dan doa saat cemas.

Load More