SuaraKalbar.id - Tanda-tanda kucing mau melahirkan dan proses kucing melahirkan. Apakah kamu sudah mengetahui dan memahami apa saja tanda kucing melahirkan yang paling umum terjadi?
Apa saja ciri kucing akan melahirkan?
Lalu, hal apa saja yang perlu kita lakukan untuk mempermudahnya?
Tanda Kucing Segera Melahirkan
Baca Juga: Seorang Ibu Tewas Telanjang Bersama Putri dan Seekor Kucing, Diduga Terkait Ilmu Hitam
1. Mencari tempat nyaman dan aman
Jika kucing terlihat mondar-mandir mengamati tempat yang nyaman, aman, dan tenang, kemungkinan besar mereka akan segera melahirkan 1-2 hari ke depan.
Beberapa tempat yang akan dipilih kucing biasanya seperti di dalam lemari atau bawah dipan.
2. Puting susu menonjol
Jika dilihat secara fisik, ciri-ciri kucing akan segera melahirkan adalah puting susunya yang lebih menonjol dari biasanya. Selain itu, warna puting kucing akan menjadi lebih cerah atau lebih gelap.
Baca Juga: 4 Tanda Kucing Akan Melahirkan, Lengkap dengan Detail Persiapan dan Prosesnya
3. Gelisah
Menjelang waktu kelahiran, kucing biasanya akan mondar-mandir dan terlihat gelisah serta terengah-engah.
Selain itu, mereka juga akan semakin rajin menjilati tubuhnya terutama pada bagian kelaminnya. Kucing juga biasanya akan mulai kehilangan nafsu makan, namun tetap terus mengeong.
4. Kontraksi
Sama halnya seperti manusia, tanda-tanda kelahiran kucing adalah dengan adanya kontraksi, atau gerakan rahim untuk mendorong bayi keluar.
Kontraksi umumnya disertai suara mengeong kucing yang kesakitan dan juga darah serta cairan lain.
Apabila kucing kamu tidak mencari-cari tempat persembunyian yang nyaman untuk proses melahirkan, sebagai pemilik yang baik, cobalah menyiapkan tempat tersebut agar persalinan lancar.
Masukkan kucing yang sudah mulai kontraksi ke dalam kardus berukuran besar, kemudian bawa ke tempat yang dirasa aman. Penggunaan kardus difungsikan supaya nantinya anak-anak kucing yang terlahir berada di satu tempat.
Sebelum menempatkan kucing ke dalam kardus, lapisi kardus menggunakan handuk/kain yang tidak terpakai untuk memberikan rasa hangat. Jadi, kucing juga merasa lebih rileks saat melahirkan
Proses Kucing Melahirkan
Dilansir dari laman sebuah badan amal kedokteran hewan di Inggris, pdsa.org.uk terdapat beberapa hal yang perlu kita ketahui saat kucing akan melahirkan, antara lain:
Anak kucing pertama biasanya keluar setelah 30 menit sejak mengejan, dan diikuti anak kucing lainnya dengan selang waktu 10-60 menit.
Anak kucing umumnya terlahir dengan selaput tipis yang harus disobek oleh induk kucing untuk membantu pernapasan
Plasenta akan keluar pada masing-masing anak kucing. Jarak plasenta dengan keluarnya anak kucing umumnya 15 menit. Namun dalam beberapa kasus, plasenta justru keluar sebelum anak kucing
Usahakan untuk menghitung jumlah plasenta yang jeluar dan pastikan sama dengan jumlah anak kucing untuk mengurangi risiko infeksi jika ada plasenta yang tertinggal
Umumnya akan kucing akan lahir dengan kepala terlebih dahulu. Namun jika anak kucing terlahir dengan ekor terlebih dahulu, tetap masih dianggap normal, hanya saja waktunya lebih lama
Dalam proses melahirkan seluruh anak kucing, pastikan induk kucing tetap merasa nyaman, dan sebisa mungkin menjilati dan memberi makan semua bayinya.
Biasanya dibutuhkan waktu selama 4-6 jam sampai proses kelahiran anak kucing benar-benar selesai
Segera hubungi dokter hewan jika induk kucing tidak juga melahirkan setelah melalui waktu mengejan selama 20-30 menit
Pasca Melahirkan
Dilansir dari laman Cats Protection, bayi kucing perlu dijaga kehangatannya karena mereka akan mudah sekali kedinginan.
Kehangatan ini umumnya diperoleh langsung dari sang induk sembari membersihkan anaknya. Namun jika induk kucing kelelahan pasca melahirkan, dia mungkin mengabaikan anak-anaknya.
Dengan begitu, pemilik kucinglah yang harus memberi kehangatan pada anak kucing dengan menyelimuti mereka menggunakan kain bersih.
Anak kucing harus segera menyusu pada induknya. Kegiatan ini juga bisa dibantu oleh pemilik kucing untuk mengarahkan ke arah putting.
Perlu diingat, bahwa anak kucing tidak mampu bertahan hidup lebih dari beberapa jam tanpa susu.
(Hillary Sekar Pawestri)
Berita Terkait
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Musim Mudik, Hotel Kucing Kebanjiran Pelanggan
-
Cat Lover Cantik Asal Tangerang Boyong Kucing Kesayangan Mudik ke Lampung
-
Rekomendasi Penitipan Anjing Dan Kucing Selama Mudik di Surabaya
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!