SuaraKalbar.id - Sejumlah pemain Bayern Muenchen, mengaku heran atas terpilihnya Lionel Messi sebagai peraih Ballon d'Or 2021 untuk ketujuh kalinya. Padahal, penampilan Robert Lewandowski tak kalah cemerlang dibandingkan bintang Paris Saint Germain itu.
Pernyataan itu disampaikan Alphonso Davies dan Thomas Mueller. Diketahui, Lewandowski kalah tipis mendapatkan Ballon d'Or. Poinnya terpaut 33 di bawah Lionel Messi.
Banyak kalangan menganggap Lewandowski tidak beruntung mendapatkan penghargaan bergengsi ini mengingat dia justru tampil cemerlang selama 2021 dengan mencetak 64 gol untuk klub dan negaranya sehingga terus memecahkan rekor gol.
France Football memang memberikan penghargaan 'Striker of the Year' atau striker terbaik kepada Lewandowski sehingga tidak pulang dengan tangan hampa, tapi tak diragukan lagi dia sebenarnya nyaris mendapatkan anugerah itu.
Baca Juga: Lionel Messi: Lewandowski, Anda Layak Dapat Ballon d'Or Tahun Lalu
Berbicara lewat Instagram live, bek kiri Bayern asal Kanada, Alphonso Davies, tak bisa menutupi kegeraman dan kemarahannya atas apa yang terjadi pada rekan satu tim Robert Lewandowski itu.
"Saya tak mau membahas ini. Bagi saya itu tak masuk akal. Saya bilang begitu karena jika saya omong banyak, maka banyak orang yang terluka hatinya," kata Davies.
"Lewandowski pantas memenangkan penghargaan itu. Paling tidak, beri orang ini Ballon d'Or sejak tahun lalu. Sunguh saya marah sekali. Saya ingin banting apa saja."
Rekan mereka, Thomas Muller, juga mengungkapkan perasaan yang sama.
"Dari sudut pandang seorang Bavaria, seorang Polandia dan seorang Jerman, pemberitaan Ballon d'Or kemarin malam itu sungguh mengecewakan," tulis Muller dalam akun LinkedIn miliknya.
Baca Juga: Kesal Lewandowski Gagal Raih Ballon d'Or, Alphonso Davies: Tak Masuk Akal
"Sekalipun saya sudah agak lama dalam pekerjaan ini dan untuk itu tidak begitu kaget atas hasilnya yang mirip dengan Franck Ribery pada 2013, keseluruhannya membentuk atau menguatkan pandangan saya bahwa 'Kami punya pemain-pemain hebat di Bundesliga dan kami tak boleh menyembunyikannya. Namun demikian, sukses internasional yang ternyata jauh lebih penting untuk pengakuan global," papar Muller. (Antara)
Berita Terkait
-
Setelah 17 Tahun, Thomas Muller akan Tinggalkan Bayern Muenchen
-
Jadwal Liga Champions: Laga Panas Derbi Jerman Bayern Muenchen vs Bayer Leverkusen
-
Kisah 'Alis Putih' Hiroki Ito, Pemain Jepang Pertama yang Cetak Gol di Bayern Muenchen
-
Bye Real Madrid, Alphonso Davies Perpanjang Kontrak di Bayern Muenchen hingga 2030
-
Lewandowski Salip Catatan Cristiano Ronaldo di Liga Champions, Rekor Messi Masih Aman
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!