Scroll untuk membaca artikel
Bella
Rabu, 16 Februari 2022 | 19:54 WIB
Lokasi kemunculan buaya muara di Kampung Api yang di resahkan warga. (Istimewa)

SuaraKalbar.id - Diduga akibat banjir, buaya mulai bermunculan di Kelurahan Sungai Pinyuh Kabupaten Mempawah dan membuat warga sekitar resah.

Salah seorang warga Ahmad Amin mengatakan, sebelumnya ia pernah melihat buaya yang panjangnya sekitar 2 meter, kemudian juga ada yang menemukan anak buaya berukuran sekitar 50 centimeter, yang mati tersangkut pukat nelayan.

“Ada pernah saya melihat buaya kira- kira panjangnya 2 meter, lalu kemarin ada menemukan anak buaya mati tersangkut di pukat nelayan,” ungkap Ahmad, melansir suarakalbar.co.id, jaringan suara.com, Rabu (16/02/2022).

Menurut Ahmad, selama hampir 59 tahun ia tinggal di wilayah kampong api api, baru ini muncul buaya.

Baca Juga: Dua Sejoli Mesum, Masih Kenakan Seragam SMA, Penjaga Cafe Sampai Putar Surah Yasin Tapi Dicuekin

“Buaya ini gara- gara air banjir kemaren lah tu buaya datang, saya sudah 59 tahun hidup di kampung api api ndak pernah lihat buaya, semoga lah buaya – buaya yang muncul cepat ditangkap,” harapnya.

Kemunculan buaya yang semakin meresahkan dan dikhawatirkan membahayakan warga yang beraktivitas di sungai, terlebih beberapa waktu lalu, sudah ada warga yang diserang buaya.

Load More