SuaraKalbar.id - Sebuah truk tinja baru-baru ini jatuh terperosok ke rumah warga karena tak kuat menanjak jalan yang berlokasi di sekitaran Jalan ARS Moh, Kecamatan Balikpapan Kota, Kalimantan Timur (20/7).
Lewat video yang dibagikan oleh akun Instagram @lintas.balikpapan, terlihat video amatir yang direkam oleh warga sekitar yang menujukkan kondisi truk setelah terperosok usai mencoba melewati jalan menanjak yang ada pada daerah tersebut.
Tampak setengah terbalik, mobil truk tersebut terlihat bersandari disamping jalan degan posisi berada di halaman rumah warga. Tak hanya itu, kotoran yang tengah diangkut oleh truk tersebut juga tampak berhamburan keluar hingga memenuhi rumah warga tersebut.
“Baru nyedot kotoran, truk tinja tak kuat menanjak dan terperosok ke rumah warga. Kotorannya pun meluber,” tulis keterangan dalam video.
Dalam cuplikan lainnya, terlihat pula beberapa bapak-bapak yang berada di lokasi tersebut tampak santai membersihkan kotoran yang memenuhi teras rumah tersebut. Hal ini lantas membuat netizen tampak salut dengan para warga yang ada dalam video lewat kolom komentar mengenai kesanggupan warga mencium aroma kotoran tersebut.
“Kok mereka tahan ya... Kayaknya gak ada yang pake masker,” tulis netizen.
“Satu RT wangi,” sebut netizen.
“Kayaknya gak bau ya... gak ada yang tutup hidung dan pake masker,” ketik yang lain.
Selain itu, siapa sangka lewat kolom komentar pemilik rumah ternyata turut muncul menanggapi tanggapan para netizen terkait dugaan aroma tak sedap yang muncul akibat kejadian tersebut.
Baca Juga: Gegara Tak Kuat Nanjak, Truk Pengangkut Tinja Terguling ke Halaman Rumah Warga
“Semua baik-baik aja... Main house gak kenapa-kenapa.. Gak bau kok, kayak lumpur gitu. Kalo bau gak rame nongkrong nontonin. Kerusakan parah ya pagar dan teras luar itu aja. Tinggal bicarakan ganti rugi,” klarifikasi sang pemilik rumah pada kolom komentar.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Gegara Tak Kuat Nanjak, Truk Pengangkut Tinja Terguling ke Halaman Rumah Warga
-
Tak Kuat Nanjak, Truk Pengangkut Tinja Terjun ke Halaman Rumah Warga di Balikpapan
-
Bekukan Kotoran Usai BAB Bisa Berguna Untuk Mengobati Penyakit di Masa Depan, Bagaimana Caranya?
-
Kocak! Bukan di Jalan Masuk, Gapura Desa Malah Meleset Dibangun di Depan Rumah Warga: Konsepnya Gimana?
-
Heboh Sampah Menumpuk di TPS Sawahan Boyolali, Keluarkan Bau Menyengat, Warga Protes dan Bentangkan Spanduk Penolakan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Warga Aceh Tamiang Berjuang Pulihkan Usaha Pascabencana: Rasanya Berat Sekali
-
Info Salat Jumat 2 Januari 2025, Berikut Daftar Imam dan Khatib 20 Masjid di Mempawah
-
Lumpur Setinggi Lutut Pernah Tutup Jalan Aceh Tamiang, Kini Akses Medan-Aceh Kembali Normal
-
Makna Tradisi Bakar Jagung Malam Tahun Baru: Simbol Kebersamaan hingga Harapan Baru
-
Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru di Pontianak: Ini Skema dan Jam Penerapannya