SuaraKalbar.id - Seorang menantu di wilayah Solangbali, Kelurahan Pura, Kecamatan Pulau Pura, Kabupaten Alor, NTT tega membacok mertuanya sendiri hingga meninggal dunia.
Tominu Demangkai (31), pelaku pembacokan tersebut akhirnya berhasil ditangkap polisi setelah melarikan diri, Selasa (16/8/2022) tengah malam.
Tominu ditemukan di balik bebatuan dekat sumur tua di Kabupaten Alor.
“Atas bantuan masyarakat dan aparat desa serta Babinsa Pura-Alor bersama petugas dalam waktu 7 jam pencarian pelaku ditemukan di balik bebatuan dekat sumur tua,” kata Kasat Reskrim Polres Alor, Iptu Yames Jems Mbau, S.Sos, melansir digtara.com jejaring suara.com, Rabu (17/8/2022).
Sementara itu, Omri Lalang, korban pembacokan dinyatakan meninggal pada Selasa (16/8/2022) malam sekitar pukul 23.00 wita setelah sempat mendapatkan perawatan.
“Semalam korban meninggal dunia di RSUD Kalabahi, Kabupaten Alor,” tandas Kasat.
Korban yang mendapatkan luka akibat tebasan pelaku menggunakan parang mengalami luka menganga di kepala dan lengan. Karena mengalami luka parah dan banyaknya darah yang keluar maka nyawa korban tidak bisa lagi diselamatkan.
Terkait motif pembacokan itu sendiri hingga kini belum diketahui. Selama ini pelaku menumpang tinggal di rumah korban.
Pelaku juga tidak memiliki pekerjaan tetap dan memiliki kebiasaan mengkonsumsi alkohol. Diduga saat menganiaya mertuanya, pelaku dalam keadaan mabuk miras.
Baca Juga: Rebutan Kartu Program Keluarga Harapan, Suami di NTT Tega Tombak Istri Sendiri Hingga Sekarat
“Motifnya masih didalami penyidik. Namun informasi dari istri korban (ibu mertua pelaku), pelaku tidak ada kerja tetap. Hampir setiap hari kerjanya hanya minum mabuk dengan teman-teman nya dan ribut di rumah dengan istrinya,” ujar mantan Kasat Reskrim Polres Alor.
Berita Terkait
-
Sampah Penuhi Taman Wisata Laut Teluk Kupang
-
Tragedi Malam Berdarah di Blitar, Menantu Habisi Mertua Usai Dicaci Maki dan Diancam Pakai Gergaji
-
Geger di Blitar, Menantu Perempuan Tega Tusuk Leher Mertua, Jasad Ditemukan Anak Kandung
-
Oknum Polisi Anggota Polda DIY Diduga Aniaya Kekasih hingga Masuk RS, Aksi Terekam CCTV
-
Selebgram Lula Lahfah Tewas Misterius di Kamar Apartemen, Polisi: Tak Ada Tanda Penganiayaan!
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
BRI Proaktif Salurkan Bantuan dan Dukung Pemulihan Pascabencana di Cisarua
-
BRI Perkuat Kepemimpinan Masa Depan Lewat BRILiaN Future Leader Program 2026
-
Modus Pinjam Motor untuk Melayat, Pria Pontianak Berakhir Ditangkap, Hasilnya Buat Judi Online
-
Indonesia Peringkat Kedua Dunia Kasus TBC
-
Aceh Tengah Perpanjang Status Tanggap Darurat, Delapan Desa Masih Terisolir