SuaraKalbar.id - Sebanyak empat belas pemadam kebakaran yang bertugas memadamkan api dalam peristiwa kebakaran bangunan mangkrak RS Untan di Jalan Sepakat 2, Pontianak, Kalimantan Barat, Senin (29/08/2022).
Keempat belas petugas pemadam kebakaran tersebut menjadi korban ganasnya asap pekat yang mengepung area sekitar lokasi kejadian.
Akibatnya, sejumlah petugas mengalami sesak hingga jatuh pingsan.
"Ada sekitar 14 petugas tapi sudah dirujuk dirumah sakit,"ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pontianak Haryadi S Triwibowo.
Kebakaran itu sendiri sudah berlangsung sejak sekitar pukul 11.00 WIB. Selama berjam-jam, petugas pemadam kebakaran berusaha menjinakkan kobaran api.
Terbaru, Haryadi mengatakan bahwa bangunan yang terbakar tersebut sudah mulai terlihat miring.
"Bangunan itu sudah miring ke arah utara. Api masih muncul dari bawah, kita arahkan damkar untuk memadamkan api dari jarak jauh. Takutnya gedung itu roboh," katanya kepada Suara.com, Senin (28/08/2022).
Haryadi menerangkan kebakaran itu berasal dari bawah bangunan. Sehingga berpengaruh terhadap pondasi di atasnya.
Apalagi barang-barang yang berada di bawah seperti kayu dan papan-papan menjadi penyebab api semakin menjalar.
Baca Juga: 6 Jam Lebih Terbakar Api, Gedung Terbengkalai Milik RS Untan Mulai Terlihat Miring
"Kebakaran itu asalnya dari bawah, itu kan berpengaruh dari pondasi. Karena yang terbakar itu kayu-kayu kemudian papan yang dibawah juga, belum lagi besi-besi besar juga ikut terbakar. Dari informasi yang di lapangan tadi itu sudah mulai miring," terang Haryadi.
Berita Terkait
-
6 Jam Lebih Terbakar Api, Gedung Terbengkalai Milik RS Untan Mulai Terlihat Miring
-
Sejumlah Wilayah Singkawang Direndam Banjir, Pemprov Kalbar Siap Kirim Bantuan
-
34 Rumah di Langkat Sumut Hangus Terbakar
-
Kebakaran Hebat Hanguskan 34 Unit Rumah Warga di Kampung Matfa Langkat
-
Baru Setahun Diresmikan, Kantor DPD Demokrat Kalbar Terpampang 'Dijual', Erma Suryani Ranik Meradang: Bikin Naik Darah
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
Terkini
-
KUR BRI: Bukan Sekadar Pinjaman, Tapi Katalis Ekonomi Rakyat
-
5 Link ShopeePay Gratis Paling Dicari, Langsung Klaim Saldo Hingga Rp2,5 Juta!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Rejeki Akhir Bulan, Pas Buat Kamu yang Dompetnya Lagi Tipis!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Nomor Kamu Termasuk yang Beruntung Hari Ini!
-
Buruan! 5 Link ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Klaim Sebelum Kehabisan