SuaraKalbar.id - Wakil Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Ria Norsan menyampaikan, bahwa penyelenggaraan Pemilu harus dilaksanakan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi yang berorientasi pada persatuan dan kesatuan bangsa.
Saat membuka acara Rapat Pimpinan Daerah DPD Partai Demokrat Kalbar, selaku Pembina Partai Politik Ria Norsan mengajak masyarakat bersama-sama untuk bisa berpolitik dengan santun.
"Artinya ajang pemilu adalah arena kompetisi anak bangsa, bukan pertempuran anak bangsa. Maka jadikanlah Pemilu ini sebagai ajang kompetisi agar kedepannya lebih baik dan dengan tujuan memperkuat persatuan dan kesatuan anak bangsa yang ada Kalimantan Barat dan Indonesia," tegas Ria Norsan, saat memberi sambutan di Hotel Golden Tulip Pontianak, Senin (24/10/2022).
Ia juga menekankan, bahwa beberapa hal khususnya isu terupdate yang perlu mendapat perhatian dan disikapi guna menjaga persatuan dan kesatuan dalam kemajemukan khususnya menjelang Pemilihan Umum Tahun 2024 yaitu Stabilitas Politik, Ujaran Kebencian atau berita bohong (hoax) serta Politisasi Agama.
"Berhati-hatilah dalam menggunakan media sosial. Sekarang lidah tidak lagi menjadi acuan tetapi kadang-kadang sepuluh jari yang berbahaya, dengan memegang HP tidak terasa kita mengetik berita yang tidak baik (Hoax) dan lain sebagainya," jelasnya.
Tak hanya itu, dirinya juga berpesan kepada peserta Rapimda Partai Demokrat yang dihadiri Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat dan Pengurus Partai Demokrat se-Kalimantan Barat untuk tidak jumawa.
"Setinggi apapun jabatan kita, kedudukan kita. Satu yang harus dijaga, jangan sampai kita bersikap sombong, tapi ingat kalau kita sudah jadi jangan sampai kita melupakan orang yang pernah membantu kita. Tanpa masyarakat, kita tidak akan bisa seperti ini, demikian juga saya tanpa masyarakat mungkin saya tidak bisa berdiri tegak di hadapan Bapak Ibu sekalian sebagai Wakil Gubernur Kalimantan Barat," pesannya.
"Mudah-mudahan acara ini berjalan dengan lancar dan memperoleh hasil yang lebih baik kedepannya melalui musyawarah, baik untuk partai Demokrat, Pemerintah Daerah dan juga untuk masyarakat yang ada di Kalimantan Barat pada khususnya dan Indonesia pada umumnya", lanjutnya.
Baca Juga: Disebut sebagai Pelaku Penusukan Bocah Perempuan di Cimahi, Ari Rahman: Saya Jadi Korban Hoaks
Berita Terkait
-
Deklarasi NasDem Disebut Akar Masalah Hubungan Jokowi dan Surya Paloh Memanas, Saran Ruhut: Cabut Dukungan ke Anies
-
PDIP Panggil Ganjar Pranowo Minta Klarifikasi soal Pernyataan Siap Nyapres
-
Survei SMRC: Elektabilitas Ganjar Pranowo Masih Teratas, Diikuti Prabowo dan Anies
-
Hasil Survei, Elektabilitas Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Melonjak, Prabowo Justru Stagnan
-
Dukung Anies Baswedan Jadi Capres, Surya Paloh: Tepat untuk Memperkuat Nilai Kebangsaan
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Holding UMi Aktif Dampingi Pelaku Usaha Mikro Agar Naik Kelas
-
Perluas Jangkauan Kesehatan, BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
Selaras dengan Asta Cita, BRI Perkuat Ekonomi Desa Melalui Program Desa BRILiaN
-
Konsistensi BRI Salurkan BLTS, KUR, dan Dukung Program MBG hingga FLPP Wujudkan Kesejahteraan Rakyat
-
VinFast: Ketika Kendaraan Listrik Bersenyawa dengan Kehidupan, Membangun Masa Depan Berkelanjutan