SuaraKalbar.id - Perfilman tanah air tengah dihangatkan dengan hadirnya film horor berjudul Saranjana: Kota Ghaib di sejumlah layar lebar yang disutradarai oleh Johansyah Jumberan dan Ridho Ivander Rama.
Dalam cerita urban legend, Saranjana dipercaya sebagai kota gaib megah yang didiami oleh makhluk astral di Kalimantan Selatan. Namun begitu, Saranjana bukanlah satu-satunya cerita urban legend tentang kota gaib yang ada di Kalimantan.
Selain Saranjana, masyarakat Kalimantan juga akrab dengan cerita urban legend kota gaib lainnya bernama Padang 12 yang terletak di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Padang 12 berada di antara Kecamatan Kendawangan dan Pesaguan.
Padang 12 memegang daya tarik tersendiri bagi masyarakat lokal. Mirip seperti kisah dalam film Saranjana, wilayah Padang 12 konon dihuni oleh bangsa jin muslim.
Secara kasat mata, Padang 12 merupakan area tanah kosong seluas 12 kilometer yang dipenuhi pasir, pohon pinus, dan ilalang tinggi.
Namun begitu, sebagian masyarakat percaya bahwa Padang 12 merupakan kota yang indah dan megah. Kota tersebut juga dipercaya dihuni oleh para penduduk yang sejahtera dan modern. Namun, keindahan itu hanya bisa dilihat bagi mereka yang memiliki pandangan 'kasyaf', kemampuan melihat dengan mata batin.
Menurut cerita, Padang 12 bisa dilihat oleh orang-orang yang memiliki hati bersih dan suci, yang menjauhi kesombongan dan ketamakan.
Sebaliknya, cerita-cerita menakutkan juga beredar di kalangan warga. Dikatakan bahwa orang yang melewati Padang 12 dengan sikap sombong atau berbuat jahat mungkin akan menghadapi pengalaman yang menyeramkan, bahkan diganggu oleh kekuatan gaib.
Kota gaib ini, menurut cerita urban legend setempat, telah ada sejak zaman nenek moyang. Banyak cerita menakjubkan tentang orang-orang yang melihat atau bahkan bertemu dengan penduduk Padang 12. Masyarakat setempat menyebut mereka sebagai orang 'Limun' atau orang kebeneran.
Baca Juga: Diduga Depresi, Pemuda asal Kubu Raya Ditemukan Gantung Diri di Atas Pohon
Konon, Penduduk Padang 12 memiliki hunian mewah dan kendaraan super seperti Ferrari, Rolls Royce, dan sepeda motor gede seperti Harley Davidson. Bahkan, beberapa penduduk setempat mengklaim bahwa mereka yang tinggal di Padang 12 memiliki pesawat pribadi dan kapal pesiar.
Secara fisik, penduduk Padang 12 dipercaya memiliki bentuk tubuh dan wajah yang sama seperti manusia biasa. Hanya saja, penghuni Padang 12 dipercaya tidak memiliki belahan di bagian bibir atas.
Selain itu, secara spiritual mereka dipercaya sebagai makhluk yang sangat suci, jujur, baik, dan taat beribadah kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala.
Pengakuan dari mereka yang pernah melihat Padang 12 menggambarkan kota ini sebagai tempat yang sangat maju, bersih, indah, dan super mewah. Beberapa bahkan meyakini bahwa orang Limun adalah keturunan malaikat Harut dan Marut yang turun ke bumi. Meski tak dapat dibuktikan, ada pula yang menyebut mereka sebagai kalangan jin muslim yang telah menguasai wilayah itu sejak ribuan tahun silam.
Dengan segala cerita dan misteri di sekitarnya, Padang 12 terus menjadi daya tarik bagi para penjelajah dunia gaib, memberikan warna unik pada kekayaan kisah mistis di tanah Kalimantan Barat.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Diduga Depresi, Pemuda asal Kubu Raya Ditemukan Gantung Diri di Atas Pohon
-
Kembali Viral Kisah Nursaka, Rela PP Malaysia-Indonesia demi Bisa Sekolah di Entikong Kalbar
-
Mengenal Sosok Mansau, Panglima Burung asal Kalbar yang Ikut Andil dalam Pembuatan Lambang Burung Garuda
-
Viral Bocah 7 Tahun di Sandai Ketapang Disiksa Orang Tua Angkat hingga Meninggal Dunia
-
Ketum HMI Pastikan Rombongan Liar dari Sulawesi Tetap di Pontianak hingga Kongres Selesai: Kami Bukan Mau Mengganggu Ya
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
-
Sri Mulyani Umumkan 26 Nama Lolos Seleksi DK LPS, Ada Mantan Bos BUMN, BI Hingga OJK
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Memori 512 GB di Bawah Rp 5 Juta, Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Fee Based Income BRI Tumbuh dari Layanan AgenBRILink Inklusif
-
Rekomendasi Hampers Cangkir Pilihan Online
-
7 Fakta Grup Facebook Gay di Pontianak yang Bikin Heboh Netizen
-
Asal-usul Nama Pontianak dan Kisah Mistis di Baliknya
-
Mengenal Lebih Dekat Suku Dayak: Tradisi, Adat, dan Warisan Budaya Kalimantan Barat