SuaraKalbar.id - Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas diketahui hadir dalam perayaan Natal Oikumene yang berlangsung di Rumah Radakng, Pontianak, Kalimantan Barat pada Jum'at (05/01/2024) malam.
Dalam perayaan tersebut, terlihat Yaqut duduk di samping Uskup Agung Pontianak dan PJ Gubernur Kalbar.
Hadir sebagai tamu kehormatan, Yaqut diberi kesempatan untuk memberikan kata sambutan sekaligus membuka rangkaian kegiatan pada perayaan Natal Oikumene tersebut.
"Saya senang warga kalbar khususnya umat Kristiani, umat Khatolik, umat Kristen, merayakan natal. Kegembiraan saya lihat terpancar di wajah warga Kalbar," ucap Yaqut senang.
Selain itu, dirinya turut memuji masyarakat Kalbar yang dinilai sangat rukun.
"Sebagai wakil dari pemerintahan, saya senang melihat situasi hidup dengan rukun seperti ini," tambahnya.
Usai memberikan sejumlah kata Sambutan, Choky Sitohang lantas tak mengizinkan Yaqut untuk kembali ke tempat duduknya dan mengajak beberapa tamu kehormatan lainnya untuk naik ke panggung.
Tak disangka, panitia mengingat akan ulang tahun Yaqut yang sebelumnya diketahui bertambah usia 49 tahun tepat pada tanggal 4 Januari lalu.
Mendapati hal tersebut, Yaqut terlihat cukup terkejut dan tersenyum bahagia saat lagu dan kue ulang tahun disajikan kepadanya.
Baca Juga: Natal Oikumene Kalbar 2023, Choky Sitohang Akui Semalaman Hafalkan Kata Ini Sampai Terbawa Mimpi
"Harapan yang paling saya inginkan dalam hidup saya keragaman dan kedamaian umat beragama di bumi terjaga selama-lamanya," ucap Yaqut tegas saat diminta Choky memberikan ucapan harapan sebelum meniup lilin.
Usai meniup lilin, ia lantas memberikan potongan kue pertama kepada Uskup Agung Pontianak, Monsinyur Agustinus Agus.
Tak disangka, usai diberikan potongan kue pertama, Monsinyur Agus dengan sigap lantas menyuapi Yaqut dan dibalas sebaliknya.
Hal ini kemudian membuat Choky dan para hadirin cukup terkejut yang kemudian memberikan sorakan senang dan tepuk tangan.
"Loh disuapin sama Uskup? Luar biasa! Luar biasa ini! Ini pelayanan yang sesungguhnya saudara. Aku suka. Waduh di suapi balik hambanya? Aku suka! Selamat bertambah usia bapak menteri," ujar Choky senang.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Menag Nasaruddin Umar Bertolak ke Arab Saudi Bahas Operasional Haji 1446 H
-
Dari Jakarta untuk Palestina: Menag Serukan Solidaritas Kemanusiaan di Baznas International Forum
-
Menag Bahas Haji & Umrah, Prabowo Segera Kunjungi Arab Saudi
-
Datangi Gereja Katedral, RK Minta Diajari Ini ke Uskup Agung Jakarta
-
Pasha Ungu Cecar Menteri Agama dengan 'Indeks Perasaan Jemaah Haji' Terkait Pelayanan Jemaah
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities