SuaraKalbar.id - Banjir melanda Dusun Lingga Dalam Desa Lingga Kecamatan Sungai Ambawang Kabupaten Kubu Raya, menyebabkan 900 jiwa terdampak.
Banjir ini telah berlangsung beberapa hari terakhir, mengakibatkan sejumlah pemukiman warga terendam.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kubu Raya, Heri Purwoko, mengungkapkan bahwa tinggi air banjir mencapai kisaran 50 hingga 60 cm, setinggi selutut orang dewasa.
Warga setempat saat ini masih bertahan di rumah mereka, namun beberapa di antaranya telah mengungsi secara mandiri, terutama bagi rumah yang terendam banjir dengan cukup parah.
"Kita melihat ada warga yang mengungsi secara mandiri juga agar terhindari dari banjir," ujar Heri Purwoko seperti dikutip dari suarakalbarcoid jejaring suara.com, Selasa (9/1/2024).
Menurut Heri, banjir yang terjadi beberapa hari terakhir di Desa Lingga disebabkan oleh intensitas hujan yang cukup tinggi sejak akhir tahun 2023.
Hujan deras ini menyebabkan genangan air yang mengenangi perumahan warga, menciptakan situasi sulit bagi penduduk setempat.
Pada Senin (8/1/2024), Heri Purwoko bersama tim BPBD Kubu Raya melakukan peninjauan di Desa Lingga. Hasilnya, empat rukun tetangga tercatat terdampak banjir, dengan jumlah kepala keluarga yang terkena dampak sekitar 197.
Dari jumlah tersebut, total 900 jiwa warga Desa Lingga dilaporkan terdampak langsung oleh banjir.
Baca Juga: Perempuan Tewas Ditabrak Mini Bus Ugal-ugalan di Kubu Raya, Begini Kronologisnya
Berita Terkait
-
Perempuan Tewas Ditabrak Mini Bus Ugal-ugalan di Kubu Raya, Begini Kronologisnya
-
Kasus Pemerkosaan Kakek Terhadap Cucu Berakhir Damai, Pemkab Kubu Raya Ambil Alih Penanganan
-
Bupati Kubu Raya Beri Hadiah Laptop ke Polisi Viral yang Rela Korbankan Motornya demi Selamatkan Banyak Jiwa
-
Banjir Bandang di Bengkayang, Netizen Duga Akibat Marak Aktivitas Tambang Ilegal
-
Miris, Kasus Kakek Perkosa Cucu Tiri di Kubu Raya Berakhir Damai karena Pelaku Sudah Lanjut Usia?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bulog Kalbar Tingkatkan Penyerapan Gabah di 2026, Stok Beras Dipastikan Aman
-
75 Persen Masjid di Indonesia Bermasalah dengan Pengeras Suara
-
Sejumlah Lahan di Pontianak Diduga Dibakar, BPBD Temukan Ini
-
Peringatan BMKG: Waspada Potensi Karhutla Kalimantan Barat 26 Januari-1 Februari 2026
-
Dirut BRI Tekankan Prospek Fintech Pembayaran dan Penguatan Risiko Lending di WEF 2026