SuaraKalbar.id - Prabowo Subianto, Calon Presiden (Capres) nomor urut 02 mengunjungi Pontianak, Kalimantan Barat pada Sabtu (20/01/2024).
Dalam kedatangannya tersebut, Prabowo diketahui menyempatkan diri untuk bertemu sejumlah perwakilan dari Pasukan Merah Dayak Tariu Borneo Bangkule Rajakng (TBBR).
Lewat unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @sekadauhits_, terlihat sejumlah pasukan TBBR ramai mengelilingi Prabowo seperti mengepung.
Dalam pertemuan itu, Prabowo ternyata sempat mengenang pengalamannya bersama masyarakat Dayak. Prabowo mengatakan bahwa ia dulu pernah dibimbing oleh masyarakat Dayak.
Baca Juga: Begini Ritual Nyobeng di Tradisi Suku Dayak Bidayuh Bengkayang
Baca Juga:
Hasil Survei Litbang Kompas, Ganjar-Mahfud Buktikan Jateng Masih Kandang Banteng
BPK: Akuisisi Pertamina Atas Perusahaan Energi Asal Prancis Rugikan Negara Rp870 Miliar
Terkuak! Bawaslu Kota Bekasi Ungkap Pihak yang Turunkan Videotron Anies Baswedan
Prabowo mengaku pernah mendapatkan berbagai bantuan dari masyarakt Dayak, tak terkecuali oleh orang-orang yang dianggapnya sebagai guru.
Baca Juga: Viral Bobon Santoso Cari Panglima Dayak Jilah, Ada Apa?
Salah satu di antaranya mengenai teriakan perang yang cukup terkenang dalam ingatannya.
"Ternyata setelah sekian puluhan tahun, saya tidak lupa teriakan perang yang diajarkan oleh guru-guru saya dari Dayak," ucap Prabowo pelan dan tegas.
Tampak menarik nafas sejenak, Prabowo lantas dengan spontan mengeluarkan teriakan yang masih ia ingat tersebut.
"Iyauuuuu... Iyauuuu!" Teriak Prabowo kencang sambil mengangkat genggaman sebelah tangannya.
Mendengar teriakan Prabowo, spontan membuat sejumlah Pasukan Merah lantas bersorak senang dan menyambut teriakan tersebut.
Unggahan tersebut lantas menarik cukup banyak perhatian publik, tak sedikit netizen Dayak tampak memberikan pujian dan dukungan kepada Prabowo.
"Keren, bapak," tulis netizen.
"Panglima perang kita, bapak prajurit Rajawali... sehat selalu jendral," ketik netizen.
"Teriakan pak Prabowo, mengingatkan beliau membakar semangat prajurit waktu beliau bertugas sebagai personil TNI aktif," tulis netizen.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Makin Panas, Kapal Buatan China Bakal Dikenakan Tarif Tinggi Oleh Trump
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Ikut Desak Prabowo Reshuffle Kabinet, Refly Harun Sebut 17 Menteri Pro Jokowi: Jangan Dibiarkan!
-
Pemerintahan Prabowo Subianto Akan Genap 6 Bulan, Rocky Gerung Sarankan Segera Lakukan Reshuffle
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini