SuaraKalbar.id - Seorang pria berinisial AS (51), binaan Lapas Kelas II A Pontianak, Kalimantan Barat, dikabarkan melarikan diri pada Rabu (24/01/2024) sekitar pukul 09.00-12.00 WIB.
Menurut Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat, Hernowo Sugiastanto, AS diduga kabur saat sedang ada kegiatan pengecekan apel pemindahan regu saat pagi ke siang hari.
“Saat pengecekan, AS tidak terdeteksi di kamarnya di C3,” kata Hernowo saat ditemui SuaraKalbar.Id, Kamis (25/01/24).
Sebelumnya, AS sendiri diketahui merupakan narapidana dengan kasus kekerasan seksual terhadap anak yang mendapatkan hukuman 8 tahun penjara.
Sempat menjadi tahanan di Rutan Mempawah, pada bulan Oktober 2023 AS lantas dipindahkan ke Lapas Kelas II A Pontianak dengan sisa pidana 6 tahun, 6 bulan, 11 hari.
AS diduga kabur dari lubang atap kamar mandi umum yang berada di blok A saat ia sedang merawat temannya yang sakit.
Hernowo menerangkan, Kalapas kini telah membentuk tim pencarian yang terdiri dari KPLP dengan dibantu oleh bidang lain, serta berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
“Meskipun hingga saat ini belum ditemukan, upaya pencarian terus dilakukan sesuai informasi dari keluarga dan warga binaan,” ujarnya.
Hernowo menegaskan nantinya sanksi tetap akan diberlakukan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang melanggar aturan, dan keputusan akhir akan diambil oleh Kalapas.
Baca Juga: Tega! Motor Kurir Dibawa Kabur Maling, Saat Antar Paket di Pontianak
“Melarikan diri dianggap sebagai pelanggaran serius, yang dapat mengakibatkan ketidakberlakuan remisi dan program asimilasi bagi yang bersangkutan,” pungkasnya.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Viral Pasutri Bawa Anak Lakukan Penipuan 'Makan Tak Bayar' di Pontianak, Sudah Banyak Korban?
-
Waduh Pemuda di Pontianak Bobol Kotak Amal Surau
-
Penjual di Dermaga Tepian Kapuas Buang Sampah ke Sungai, Warganet Resah
-
Gagalkan Penyelundupan Narkoba Antar Provinsi, Polres Kubu Raya Sita 1,5 Kilogram Sabu
-
Detik-Detik Perempuan di Pontianak Lakukan Percobaan Bunuh Diri dari Lantai 3
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
3 Mobil Bekas 30 Jutaan Terbaik Tahun 2025, Bandel dan Layak Dibeli
-
Cuan untuk Warga Kalbar! Klik 4 Link DANA Kaget dan Dapatkan Saldo Gratis Rp 440 Ribu
-
Bus Jemaah Umrah Kecelakaan di Madinah, 45 Orang Tewas
-
BRI Tegaskan Komitmen Dorong UMKM Naik Kelas di PRABU Expo 2025
-
Holding UMi Aktif Dampingi Pelaku Usaha Mikro Agar Naik Kelas