SuaraKalbar.id - Sebuah unggahan di TikTok sukses mengundang perhatian. Gara-garanya ada tiga cowok yang kompak bawa helm masuk mal.
Aksi mereka viral dan menjadi sorotan warganet. Apalagi biasanya, pemotor yang berkunjung ke mal atau pusat perbelanjaan akan meninggalkan helm di parkiran.
Atau memilih menitipkannnya ke tempat penitipan barang yang tersedia. Namun tiga cowok ini punya cari berbeda.
Hal Itu ditunjukkan lewat video yang dibagikan oleh pengguna TikTok @bramzeeee pada 28 Februari 2021.
Baca Juga:Viral Penjual Mie Kopyok Cantik, Parasnya Bikin Warganet Salfok
Dalam video tersebut, seorang pria merekam barang bawaannya saat masuk mal bersama dua temannya.
Ketika naik eskalator, masing-masing dari mereka tampak menenteng helm dengan bentuk yang berbeda.
"Helm kok dibawa-bawa masuk mal sih?" tulisnya sebagai narasi.
Tanpa penjelasan panjang, Bram lalu menuliskan alasannya menenteng helm masuk mal lewat kompilasi foto yang diunggah.

Ternyata, mereka membawa helm karena aksesoris berkendara itu mahal harganya.
Baca Juga:Viral Guru TK Keliling Kebun Binatang Demi Ajarkan Siswanya Secara Virtual!
Bram menunjukkan spesifikasi beserta banderolan harga helm yang dibawanya bersama dua temannya.
- 1
- 2