3 Resep Gus Miftah Turunkan Berat Badan 30 Kg, Bisa Ditiru!

Gus Miftah sempat memiliki berat badan 105 kg.

Husna Rahmayunita
Senin, 26 Juli 2021 | 10:14 WIB
3 Resep Gus Miftah Turunkan Berat Badan 30 Kg, Bisa Ditiru!
Gus Miftah [Suara.com/Putu Ayu P]

SuaraKalbar.id - Pendakwah kondang Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah membongkar rahasia dirinya sukses turunkan berat badan 30 kg dalam waktu relatif kilat.

Tak banyak yang tahu, kalau Gus Miftah sempat memiliki berat badan 105 kg. Akhirnya Gus Miftah diet dan saat ini, bobotnya bertahan di angka 73 kg.

Sukses turun 30 kg, resep diet Gus Miftah pun terungkap. Melalui akun Instagram pribadinya, Pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji itu menunjukkan foto lawas yang membuatnya bertekad hidup sehat.

Dalam foto yang dibagikan Minggu (25/7/2021), tampak penampilan Gus Miftah berpostur gempal. Ia duduk di samping mantan vokalis grup band Lyla, Indra Sinaga atau Naga dan sejumlah pria.

Baca Juga:Gus Miftah Bongkar Kenapa Laki-laki Betah Nongkrong di Warkop, Para Istri Wajib Perhatikan

Tampak pula potret selfie Gus Miftah dan Naga eks Lyla. Menurut Gus Miftah, foto itulah yang membuatnya termotivasi ingin diet.

"Berawal dari foto ini lah. Pola makan, pola olahraga dan pola hidup saya tentang kesehatan berubah total. Foto ini di tahun 2016 akhir setelah pulang umroh, saya menemani sahabat saya bro @ipesinaga acara di jogja," tulis Gus Miftah.

Gus Miftah bagikan resep diet. (Instagram/@gusmiftah)
Gus Miftah bagikan resep diet. (Instagram/@gusmiftah)

Gus Miftah mengakui saat itu, pola makan dan minumnya tak terkendali sehingga membuat berat badan naik drastis.

"Usia biologis 35 tahun (saat itu) tapi usia metabolisme 50 tahun," sambungnya.

Sahabat Deddy Corbuzier tersebut lantas mengubah kebiasannya agar lebih sehat dan berat badannya turun. Ia melakukan tiga hal ini.

Baca Juga:Takut Jarum Suntik, Bapak Ini Sampai Diikat di Pohon Pisang

"1. Olahraga rutin (gym); 2. Mengatur pola makan, saya tidak makan nasi, mengurangi drastis konsumsi gula, mengurangi yang berminyak, dan tidak makan gorengan sama sekali; 3. Puasa dawud, sehari puasa sehari tidak," terangnya.

Lifestyle

Terkini

Dengan dukungan jaringan kerja BRI yang luas di setiap embarkasi diharapkan pendistribusian banknotes ini bisa dilakukan secara lebih efektif dan efisien.

News | 11:54 WIB

Hery Gunardi berkomitmen untuk memperkuat peran PERBANAS sebagai wadah strategis bagi industri perbankan nasional.

News | 22:13 WIB

Buyback periode ini menunjukkan komitmen kuat BRI dalam menjaga kepentingan pemegang saham di tengah fluktuasi pasar.

News | 11:58 WIB

BRI senantiasa menghadirkan inovasi layanan dan pendampingan bagi UMKM.

News | 16:14 WIB

Songket telah lama menjadi simbol kemewahan dan identitas budaya, dibuat dengan teknik rumit menggunakan benang emas atau perak.

News | 13:20 WIB

Warung Bu Sum, kuliner legendaris di Pasar Beringharjo, Yogyakarta, sukses berkat cita rasa khas dan bantuan pendanaan UMKM dari BRI. Sate kere jadi menu andalan.

News | 18:55 WIB

Rumah keluarga Priguna di Pontianak sepi setelah Priguna ditetapkan tersangka pemerkosaan di RSHS Bandung. Keluarga dikenal harmonis meski tertutup.

News | 14:36 WIB

Rumah keluarga dokter Priguna Anugrah di Pontianak tampak kosong setelah ia ditetapkan tersangka kasus dugaan pemerkosaan di RSHS Bandung. Warga sekitar prihatin.

News | 13:54 WIB

Produsen parfum asal Sidoarjo dapat menembus panggung internasional hingga ke Korea Selatan dan Amerika Serikat, kini tengah bersiap merambah pasar Nigeria.

News | 13:21 WIB

Bukti nyata UMKM lokal dapat menembus pasar internasional, dibantu dengan dukungan dari BRI.

News | 20:09 WIB

Dengan total sisa dividen sebesar Rp31,40 triliun, para pemegang saham bisa mendapatkan Rp208,40 per saham.

News | 20:00 WIB

Dokter Residen Anestesi asal Pontianak Perkosa Penunggu Pasien

News | 16:25 WIB

Polresta Pontianak ungkap pengoplosan beras SPHP. Tersangka P diamankan dengan 6 ton beras oplosan. Pelaku campur beras SPHP dengan menir dan jual untung.

News | 19:04 WIB

Servis mobil pasca mudik penting! Cek oli, rem, ban, kaki-kaki, filter, kelistrikan, cuci mobil, uji emisi, & jadwalkan servis berkala.

Lifestyle | 14:13 WIB

Setelah perjalanan jauh, motor butuh servis! Ganti oli, cek filter udara, busi, pendinginan, rantai/V-belt, rem, ban, aki, kelistrikan, & bersihkan motor

Lifestyle | 14:02 WIB
Tampilkan lebih banyak