SuaraKalbar.id - Beberapa waktu lalu, usai jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril tiba di Indonesia, ribuan karangan bunga turut berduka cita tampak memenuhi penjuru gedung Pakuan, Bandung.
Ribuan karangan bunga tersebut diberikan oleh bebagai pihak untuk mengucapkan belasungkawa atas kepergian putra sulung Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat.
Namun dari banyaknya ucapan tersebut, ternyata terdapat satu ucapan yang menarik perhatian publik di sosial media Twitter.
Lewat unggahan @arindyartn, sang pemilik akun membagikan sebuat potret ucapan yang terbilang terlihat cukup sederhana namun menyentuh hati.
Baca Juga:Momen Wisudawan Diarak Keliling Kampung Naik Kuda, Endingnya Bikin Trauma
Dalam potret yang dibagikan itu, terlihat sebuah ucapan yang dibuat dengan coretan tangan seorang anak kecil dengan beberapa gambar hati di dalamnya.
"Selamat Jalan kak Eril. Semoga tenang disana, Aira," dikutip dari tulisan yang ada dalam gambar tersebut yang ditulis dengan sederhana diduga oleh seorang gadis kecil bernama Aira.
Bukan berbentuk karangan bunga, tulisan tersebut hanya dituliskan pada selembar kertas gambar dan kemudian dilapisi oleh plastik agar membuatnya tak mudah rusak yang akhirnya digantung pada tepian pagar Gedung Pakuan.
"Aira, tadi siang kamu ngebuat aku nangis di depan pagar Gedung Pakuan," tulis sang pemilik akun.
Unggahan tersebut ternyata cukup banyak menarik perhatian publik, netizen mengakui ikut terharu dengan apa yang bocah tulis tersebut yang turut merasa kehilangan sosok Eril.
Baca Juga:Geger Mayat Bocah 11 Tahun Ditemukan Tertumpuk Sampah di Pintu Air Manggarai, Kondisinya Telanjang!
"Dibuat nangis sama tulisan anak kecil," cuit netizen.
"Tulisannya sederhana tapi makna nya mendalam banget," ketik netizen.
"Ga kenal , ga tau dia siapa tapi pas tau kabarnya ikutan sedih berasa kehilangan masya allah allahu akbar , bener-bener kehilangan, husnul khatimah," tulis yang lainnya.
Kontributor: Maria