SuaraKalbar.id - Seorang laki-laki mendadak menjadi artis Tiktok hanya bermodal bengong di depan kamera. Videonya viral di media sosial.
Tak seperti kebanyakan orang memamerkan berbagai aksi, pria ini hanya menunjukkan wajahnya ke hadapan seperti orang berswafoto atau berselfie.
Dialah Anh Tran Tran, seorang pria asal Vietnam.
Hasil penelusuran SuaraKalbar.id, akun Tiktok @anhtrantran kini telah memiliki 350,4 ribu followers.
Hampir semua unggahannya, Anh hanya memamerkan potret selfie dirinya di beberapa lokasi seperti kamar, teras rumah dan di atas hammock.
Dalam video itu, Ahn menunjukkan ekspresi datar tanpa mengeluarkan sepatah kata. Video viral itu kemudian dibubuhi iringan musik.
Meski terkesan sederhana, unggahan Anh justru banyak ditonton pengguna Tiktok lainnya. Bahkan ada yang sudah ditonton 25,5 juta kali.
Kontan saja, aksi Ahn ini memancing atensi warganet untuk berkomentar. Tak sedikit yang memberikan komentar kocak kepadanya.
"Videonya pada nggak jelas tapi yang ngelike banyak. Lah orang lain ngedance kalo salah diulang yang ngelike paling cuma 10," kata @nasywa
Baca Juga: Bikin Konten TikTok Masjid Setel Lagu Dugem, Pelaku: Saya Minta Maaf
"Semua videonya diema aja, tapi kenapa likenya banyak ya allah," tulis @m_saputr**.
"Sampe detik ini masih berusaha memahami arti video," celetuk @calv***.
Sebelumnya, seorang YouTuber viral gara-gara videonya yang berjudul '2 JAM nggak ngapa-ngapain'
Meski hanya memperlihatkan dirinya yang sedang bengong di depan kamera, video unggahan kanal sobat miskin official itu sudah mengumpulkan cukup banyak penonton.
Hingga Kamis (23/7) sore, video tersebut sudah disaksikan lebih dari 55 ribu kali. Bahkan sekitar 4.800 orang telah menyukai video diunggah sejak Jumat (10/7) tersebut.
Padahal, di video itu hanya ada seorang pria berkaus hitam duduk termenung di depan kamera. Selama dua jam 20 menit 52 detik, pria itu hanya duduk menghadap kamera tanpa melakukan apa pun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Waspada! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca untuk Sintang dan Sekadau Sepekan
-
Dinkes Kalbar Tingkatkan Kewaspadaan Superflu, Masyarakat Diminta Tetap Waspada Tanpa Panik
-
6 Imigran Gelap Asal Afghanistan dan Afrika Diamankan di Lombok, Ini Perkaranya
-
Kolaborasi PUBG Mobile dan Peaky Blinders Hadirkan Thomas Shelby
-
Gotong Royong Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga dan Gereja Pascabanjir Sekadau Hulu