SuaraKalbar.id - Selebgram Millen Cyrus menyatakan tidak akan mengganti kelaminnya dari lelaki ke perempuan. Millen Cyrus adalah transgender.
Millen Cyrus mengungkap alasannya enggan mengganti jenis kelamin. Meski memiliki sisi feminim, dia sadar akan kodratnya sebagai seorang laki-laki.
"No, aku nggak mau potong. Karena buat apa, bukan itu tujuan aku. Contoh misalkan kamu hidup pengin jadi real women, but isn't a women, kamu tetap laki-laki," kata Millen Cyrus di kanal YouTube Denny Sumargo yang diunggah pada Rabu (25/11/2020).
"Oh kamu masih melihat (kodrat laki-laki) itu di diri kamu?" ujar Denny Sumargo bertanya.
Millen Cyrus membenarkan masih melihat dirinya sebagai seorang laki-laki. Menurut dia, ganti kelamin belum tentu mengubah kodratnya seperti perempuan dengan rahim.
"Aku masih melihat itu di diri aku. Buat apa gue potong tapi gue nggak punya rahim, cuma buat diri gue bahagia sementara di dunia," katanya.
Lahir sebagai seorang laki-laki, pemilik nama asli Muhammad Milendaru Prakasa yakin ia akan merindukan jati dirinya yang asli suatu saat.
"Dan kita nggak pernah tau, pasti lu kangen suatu saat. Ketika aku memikirkan hal 'potong yuk' aku lihat ke bawah 'oke aku masih punya (kelamin laki-laki)' dan ketika kita ngelihat nggak ada beda pasti, setiap kali kita tidur kita pasti akan kangen dengan rasa itu. Karena dari kecil kita merasakan hal itu," katanya.
Pertimbangan lainnya, Millen Cyrus khawatir ketika ajal menjemput nanti ia tak bisa mempertanggungjawabkan kodrat laki-lakinya jika ganti kelamin.
Baca Juga: Ingat Pesan Almarhum Ayah, Tangis Millen Cyrus Pecah
"Dan ketika aku meninggal aku masih memikirkan hal itu. Ketika meninggal aku tetap sebagai kodrat laki-laki, nggak akan bisa seperti perempuan. Karena pada dasarnya kita laki-laki dan ini semua titipan. Makanya aku menjaga kenapa aku nggak mau potong," ucapnya.
Millen Cyrus saat ini tengah jadi perhatian masyarakat. Dia ditangkap polisi terkait kasus narkoba jenis sabu.
Tag
Berita Terkait
-
Gemasnya Azura di Pernikahan Kakak Milen Cyrus, Nangis sambil Joget
-
Dianggap Kelewat Jujur, Begini Reaksi Anak Artis Lihat Wanda Hara dan Millen Cyrus
-
Momen Kocak Ameena Anak Aurel Hermansyah Bilang Ganteng Hingga Panggil Millen Cyrus 'Mas': Anak Kecil Mah Jujur
-
Beda 180 Derajat, Intip Busana Wanda Hara dan Millen Cyrus di Pernikahan Aaliyah Massaid
-
Sama-Sama Kelabui Ustaz Pakai Baju Wanita, Intip Pendidikan Wanda Hara dan Millen Cyrus
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Waspada! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca untuk Sintang dan Sekadau Sepekan
-
Dinkes Kalbar Tingkatkan Kewaspadaan Superflu, Masyarakat Diminta Tetap Waspada Tanpa Panik
-
6 Imigran Gelap Asal Afghanistan dan Afrika Diamankan di Lombok, Ini Perkaranya
-
Kolaborasi PUBG Mobile dan Peaky Blinders Hadirkan Thomas Shelby
-
Gotong Royong Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga dan Gereja Pascabanjir Sekadau Hulu