SuaraKalbar.id - Artis Felicya Angelista dan Immanuel Caesar Hito mendapat hadiah mewah usai resmi menikah. Bagaimana tidak, mereka diberi kado berupa mobil Alphard.
Dalam pengakuannya, Felicya Angelista sampai tidak bisa berkata-kata. Apalagi mobil itu dikirim sesaat sebelum dirinya berangkat bulan madu.
"ANYWAY KEMARIN SEBELUM BERANGKAT HONEYMOON DAPET SURPRISE DARI MAMI, MAMA & PAPA YANG KERJA SAMA AMA @scarlett_whitening," tulis Felicya Angelista di Instagram pada Senin (11/1/2021).
Saking terkejutnya, pemain Dunia Terbalik ini menyebut mobil itu merupakan kado terindah untuk pernikahannya.
"Kaget pulang rumah sudah ada yang anter mobil ini. Salah satu kado pernikahan terindah," sambungnya.
Sebagai penutup, Feli sapaannya tak lupa berterima kasih kepada keluarga besarnya dan keluarga Immanuel Caesar Hito yang memberikan hadiah fantastis tersebut.
"Makasih banyak nyakkk our fams!! Love you all so much!!!Terima kasih banyak Tuhan Yesus buat semua berkat yang Tuhan beri!!! Feli dan Hito sampe speechles," tutur Felicya Angelista.
Postingan itu juga dibarengi dengan potret Felicya Angelista dan Immanuel Caesar Hito yang berpose di depan mobil baru mereka. Keduanya tampak begitu semringah.
Tak menunggu lama, unggahan itu pun langsung banjir komentar netizen.
Baca Juga: 2 Hari Nikah, Felicya Angelista Unggah Foto Hasil USG
"Alhamdulilah," kata @anwar_bab di kolom komentar.
"ENAK BGTT DONG HADIAH NIKAHAN MOBIL," timpal @sssfyaazizah_.
Felicya Angelista dan Immanuel Caesar Hito sendiri resmi menikah pada Sabtu (9/1/2021) di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan. Mereka menikah setelah berpacaran selama delapan tahun.
Tag
Berita Terkait
-
Sempat Bikin Felicya Angelista Kesal, Caesar Hito Bongkar Jurus Jitu Luluhkan Istri
-
Angka 17 Bawa Berkah, Intip Rahasia Harmonis Caesar Hito dan Felicya Angelista
-
Terungkap Tanggal Keramat Caesar Hito dan Felicya Angelista, Sempat 'Kendor' Usai Menikah
-
Caesar Hito Keceplosan Sebut Nama Aktor Top Ini Bakal Gabung Cinta Sedalam Rindu
-
6 Artis dan Bisnis Sampingannya, Nggak Kalah dari Pebisnis Profesional!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Waspada! BMKG Rilis Prakiraan Cuaca untuk Sintang dan Sekadau Sepekan
-
Dinkes Kalbar Tingkatkan Kewaspadaan Superflu, Masyarakat Diminta Tetap Waspada Tanpa Panik
-
6 Imigran Gelap Asal Afghanistan dan Afrika Diamankan di Lombok, Ini Perkaranya
-
Kolaborasi PUBG Mobile dan Peaky Blinders Hadirkan Thomas Shelby
-
Gotong Royong Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga dan Gereja Pascabanjir Sekadau Hulu