SuaraKalbar.id - Artis Nathalie Holscher mengumumkan kalau baru saja keguguran. Hal itu diumumkan langsung olehnya dalam unggahan terbaru di Instagram Story pada Sabtu (23/1/2021).
"Hmm. Oke aku mulai deh. Bismillah. Jadi dari hasil USG dan akupun positif Alhamdulillah," kata Nathalie Holscher mengawali.
Barulah kemudian dia mengatakan apabila sudah keguguran. Kejadian itu terjadi setelah istri Sule ini mengalami pendarahan yang cukup hebat.
"Dan kemarin tiba-tiba pendarahan banyak banget dan akhirnya nggak jadi, hehe," bebernya.
Ibu sambung Rizky Febian ini tidak memungkiri kalau cukup terpukul. Tapi dia tetap berusaha tegar dan ikhlas.
"Tapi nggak apa-apa, aku tetap semangat kok!," jelas Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher mencoba mengambil hikmah atas kejadian yang menimpanya ini. Dia juga bersyukur mendapat banyak dukungan dari keluarganya.
"Tapi memang mungkin Allah sayang sama aku, aku harus mengurus dulu semua anak-anak aku yang paling aku sayang dan suamiku tercinta," ungkap Nathalie Holscher.
"Bunda harus semangat!! Dan terimakasih buat anak-anak bunda yang selalu sayang dan perhatian sama bunda, dan suamiku tercinta yang selalu kasih support ke bunda," lanjutnya mengakhiri.
Baca Juga: Tak Mau Anak Punya Paras Mirip Dirinya, Sule Berdoa Tiap Malam
Semenjak diunggah oleh akun gosip Lambe Turah di Instagram, postingan Nathalie Holscher ini langsung menuai beragam komentar dari para netizen.
"Sama. Aku juga habis keguguran bersama teman-temanku juga. Allah maha baik mungkin ada hikmah di balik ini semua," ujar @uwie_sw di kolom komentar.
"Seharusnya disuruh istirahat jangan suruh buat konten terus," timpal @anwarfuad12345.
"Yang sabar yah. Semoga Allah menggantikannya yang lebih indah lagi," imbuh @niahandayani847.
Sekedar diketahui, Sule dan Nathalie Holscher resmi menikah pada 15 November 2020. Momen itu digelar di Bekasi, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Takut Anaknya Tak Mancung, Nathalie Holscher Curhat Soal Kekhawatiran Selama Hamil Adzam
-
Disawer Rp500 Juta saat DJ di Manado, Nathalie Holscher: Ini Rezeki Anak!
-
Nathalie Holscher Ungkap Saweran Terbanyak yang Pernah Diterima, Bukan dari Kelab Malam
-
Bantah Isu Pindah Agama, Nathalie Holscher Ngaku Kangen Pakai Hijab
-
Pundi-pundi Fantastis Sule dari TikTok, 1 Jam Cukup untuk Penuhi Kebutuhan Harian
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit