Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Kamis, 28 Januari 2021 | 10:00 WIB
Air Putih Secukupnya Mengurangi Masalah Bau Badan [pixabay]

SuaraKalbar.id - Baru-baru ini, viral kisah seorang pria yang tidak meminum air putih selama 20 tahun.

Padahal diketahui, minuman air putih baik untuk tubuh dan disarankan untuk mengosumsinya setiap hari.

Tapi pria asal Korea Selatan ini malah memiliki kenangan buruk dengan air putih saat masih kecil. Dia trauma dan enggan meminum air putih selama puluhan tahun.

Menyadur dari World of Buzz Rabu (28/1/2020), kisah itu dibagikannya dalam Variety show Korea "Da Koumin talk show".

Baca Juga: Viral! Menggigil Kedinginan saat Melaut, Nelayan Ini Bikin Publik Terharu

Dia bercerita pernah secara tidak sengaja minum air tanah yang berwujud bening seperti air putih pada usia 9 tahun.
Tak disangka, aroma air tanah membuatnya trauma.

Semenjak saat itu, dia tidak minum air putih dan memilih minuman lain hingga usianya kini 29 tahun.

Dikutip dari China Press, sejatinya sudah banyak orang yang mengingatkan pria itu kalau tidak minum putih bisa menyebabkan kematian. Namun dia tetap cuek dan malah menjawab, "Mati atau mati".

Pria trauma tidak pernah minum air putih. (Dok: YouTube/ KBS WORLD TV)

Suatu ketika, pria Korsel tersebut mengalami sakit perut luar biasa. Dokter mengatakan kalau dia mengidap batu ginjal karena kebisaan tak minum air putih.

Selain kandung kemih, pria itu juga menderita obesitas, tukak lambung, obstruksi usus dan banyak lagi.

Baca Juga: Dapat PR Sebutkan Hobi Orangtua, Jawaban Bocah Ini Bikin Ibunda Kaget

Alih-alih bertaubat, dia justru berkata kalau bisa sembuh jika minum bir. Sebab, sejak tidak minum air putih, dia banyak mengonsumsi alkohol sampai berat bandannya membengkak hingga 60 kg.

Di acara tersebut, tamu yang lantas bertanya berapa kali dia buang air kecil dalam sehari. Jawabannya pun membuat kaget. Dia mengaku hanya buang air kecil satu kali dalam sehari.

Tantangan

Akhirnya pria itu menerima tantangan untuk minum air putih di acara yang didatanginya.

Kala itu, dia disediakan 3 gelas air. Gelas pertama berisi air lemon dan dia langsung memuntahkannya usai minim.

Gelas kedua isinya teh burdock, dia menyesap dan berhasil menelannya meski menunjukkan wajah masam. Dia bilang tak suka minuman itu.

Dalam gelas terakhir, pembawa acara mengataka kalau itu 'minuman khusus'.

Pria tersebut meminumanya dan kembali memuntahkannya. "Kenapa rasanya sangat tawar?" kata dia.

Benar saja, itu adalah minuman air putih yang tidak disukainya.

Selepas tantangan, pria itu kemudian disarankan untuk minum teh burdock setiap harinya daripada minum bir demi kesehatannya.

Load More