SuaraKalbar.id - Seorang pemobil wanita membagikan pengalaman menggelikan saat dirinya berkendara di jalanan. Awalnya dia menyangka akan ditilang oleh petugas namun ujungnya malah tak terduga.
Wanita itu membagikan kisahnya melalui akun TikTok @elddaaa_ dan videonya viral ditonton lebih dari ratusan ribu kali.
Lewat video yang diunggah sekira dua hari lalu, semula Elda menunjukkan dirinya ketika menunggu lampu merah. Dia berujar saat mau cari sarapan, ia menerobos lampu merah yang tak jauh dengan kantor polisi.
"Jadi tadi pagi aku mau cari sarapan terus nrabas lampu merah yang ada di belakang (lampu merah) sebelum ini. Dan lampu merah yang aku terjang deketan sama kantor polisi," ungkapnya.
Baca Juga: Singgung soal Selingkuh, Cewek Ini Malah Diserbu Warganet
Tak lama, dia mengarahkan kamera ponsel ke arah spion. Di sana terlihat mobil polisi ada di barisan kendaraan lain yang juga sedang menunggu lampu merah di salah satu ruas jalan Semarang.
"Tiba-tiba dikejar polisi," sangkanya.
Seketika Elda panik dan berpikiran buruk setelah melihat mobil polisi itu. Dia menyangka polisi sedang membuntutinya.
Namun dia tetap melanjutkan perjalanan dan berhenti di sebuah warung soto, tempatnya sarapan.
Saat itu juga, kepanikan Elda kian menjadi-jadi karena mobil polisi juga menuju ke tempat yang sama.
Baca Juga: Tak Sesuai Ekspektasi, Pakai Filter Kamera Aestetik Hasilnya Jadi Begini
"Pas akun berhenti di tempat sarapn polisinya ikutan berhenti. Panik bund," tulisnya sembari menunjukkan emosi bersedih.
Hingga pada akhirnya momen tak terduga terjadi ketika Elda dan petugas sudah berada di dalam warung soto.
Ternyata petugas tak menghampiri Elda, melainkan rekannya yang juga sedang sarapan di tempat tersebut.
Elda pun akhirnya lega tak ditilang Dia mengakhiri videonya dengan curhatan bernada kocak.
"Plot twist, ternyata polisinya lagi nyamperin temannya yang lagi sarapan di situ juga," bebernya.
Cerita wanita itupun memancing reaksi pengguna TikTok lainnya. Banyak warganet yang menanggapinya dengan kocak.
"Emang si mbak kalo kita buat dalah mesti parno. Sering juga ngalamin sayanya," ujar Dikha Handoyo.
"Ngakak banget polisinya ngeprank," timpal Elisa Mangdalena.
Videonya bisa ditonton di sini.
Berita Terkait
-
Terungkap, 5 Fakta di Balik 3 Mobil Polisi Terbakar Dekat TPU Pondok Ranggon
-
Penangkapan Berujung Ricuh, Ini Kronologi 3 Mobil Polisi Dibakar Massa di Pondok Ranggon
-
Tilang Elektronik Memang Lucu, Penumpang Bermain HP Kena Getahnya
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!