SuaraKalbar.id - Di bulan puasa, tidak sedikit kemudian warga masyarakat yang giat berjualan makanan dan minuman. Tak terkecuali halnya dengan penjual es kelapa muda berikut ini.
Beberapa waktu lalu, pemilik akun Facebook Kang Oteng menceritakan kisahnya yang berjualan es kelapa muda melalui grup Komunitas Orang Susah.
Di awal puasa ini pria tersebut bersemangat, apalagi dirinya mendadak mendapatkan pesanan 50 bungkus es kelapa muda pada siang hari.
Tanpa rasa ragu, Kang Oteng mengiyakan pesanan tersebut. Sang pelanggan mengatakan bahwa es kelapa muda itu nantinya akan dipakai acara buka bersama di masjid.
Angin segar untuk Kang Oteng ketika mendengar pesanan dari pelanggan yang jumlahnya tidak sedikit itu.
Pelanggan tadi meminta pemilik akun Kang Oteng tersebut untuk mengantarkan 50 bungkus kelapa muda tersebut ke masjid yang ia tunjuk.
Ia langsung mengiyakan permintaan pelanggan, sebab jumlah es kelapa muda yang dipesan cukup banyak.
Tanpa ragu, Kang Oteng menggunakan motor satu-satunya mengantarkan 50 pesanan es kelapa muda tersebut dan meminta sang istri untuk bergantian menjaga lapak.
Tiba di depan masjid, pelanggan tadi meminta Kang Oteng turun dan meminjam motor si penjual es kelapa muda untuk mengambil uang.
Baca Juga: Usai Viral dan Dicibir Warga, Wagub Banten Bongkar Tugu Pamulang
Tanpa menaruh rasa curiga, Kang Oteng meminjamkan motornya. Namun nahas, ketika Kang Oteng bertanya ke warga sekitar, mereka mengatakan bahwa tidak ada acara buka bersama di masjid itu.
Sedihnya lagi, motor penjual es kelapa muda itu telah raib dibawa si penipu berkedok memborong dagangan tadi.
Kisah penjual es kelapa muda yang kena tipu ini menjadi viral usai diunggah oleh akun Twitter @campoorans beberapa waktu lalu.
Tidak sedikit warganet yang ikut iba mendengar kisah penjual es kelapa kena tipu tersebut.
"Langsung sedih baca ceritanya,"sebut salah seorang warganet.
"Ya ampun tega sekali, orang kayak gini nggak punah aja apa ya,"imbuh warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit
-
151 Penyandang Disabilitas Terima Paket Sembako dan Nutrisi