Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Rabu, 28 April 2021 | 12:50 WIB
Aksi pria di mal bikin salut. (TikTok)

SuaraKalbar.id - Sebuah video TikTok yang menampilkan aksi seorang pria sukses menyentuh hati publik.

Sekilas terlihat biasa, namun pas diperhatikan lebih lanjut membuat sedih sekaligus kagum. Video itu dibagikan oleh akun angiestee24 dan viral.

Dalam rekaman tersebut Angie memperlihatkan sosok seorang pria yang tak sengaja ditemuinya di mal. Kebetulan, Angie naik ekskalator yang sama dengan pria tadi.

Pria itu berjalan di depan Angie dengan membawa barang bawaan banyak. Dia menggendong tas ransel besar, dengan plastik di sisi kanan dan kiri.

Baca Juga: Seorang Pedagang Tewas Dibacok Teman Kos, Begini Kronologinya

Sementara kedua tangannya menenteng tumpukan kardus yang telah ditali dengan rafia. Dia membawa barang banyak tersebut seorang diri.

Bahkan karena saking banyaknya bawaan, kata Angie, pria itu sampai susah berjalan.

Melihat hal itu, Angie pun tersentuh apalagi dia ingat kalau ini bulan puasa. Tapi pria tadi tetap semangat dan pantang menyerah.

Aksi pria di mal bikin salut. (TikTok)

"Di bulan puasa masih kerja keras gini. Gak peduli dilihat orang, gak peduli barang sebanyak ini, sendirian jalan ketika yang lain ke mal untuk jalan-jalan menghabiskan weekend. Jalan (pria itu) sampai susah," tulisnya.

Usut punya usut, pria tadi seorang pegawai toko roti. Dia mau mengantarkan roti ke outlet-outlet sehingga bawaannya banyak.

Baca Juga: Bangunkan Anak Sahur Pakai Mic, Bapak Ini Bikin Banyak Warganet Iri

Melihat video pegawai toko roti itu, warganet pun tersebut. Banyak yang mengaku kagum sampai menangis karena terharu melihat perjuanganya.

"Lihat kayak gini aja nangis, salut banget sama orang yang kerja keras kayak gitu," kata moza.

"Deres banget air mata ini ya Allah melihatnya," celetuk vidimareta.

"Salut, semoga masnya sehat terus dan lancar rezekinya," timpak user172.

"Kita tim antisambat jadi nangis lihat video ini," tulis Widya.

Videonya bisa ditonton di sini.

Load More