SuaraKalbar.id - Kabar bahagia datang dari pendakwah kondang Ustaz Abdul Somad atau (UAS). Ustaz Abdul Somad menikah dengan Fatimah Az Zahra Barabud.
Pernikahan keduanya terungkap setelah akun Instagram resmi UAS membagikan foto momen bahagia tersebut.
Dalam foto yang dibagikan Kamis (28/4/2021), tampak UAS dan Fatimah Az Zahra bersanding di pelaminan. Keduanya memamerkan senyuman ke hadapan kamera.
Sementara lewat narasi unggahan, Ustaz Abdul Somad menuliskan kata-kata menyetuh dan mengabarkan kalau pernikahannya digelar Kamis sore.
"Ketika Nabi Muhammad SAW memberi selamat kepada seorang pria atas pernikahannya, dia berkata: Semoga Allah memberkati Anda, dan semoga Dia memberkati Anda, dan menggabungkan Anda berdua dalam (pekerjaan) yang baik," tulis akun resmi Ustaz Abdul Somad dalam bahasa Inggris.
Kabar bahagia dari Ustaz Abdul Somad tersebut seketika dibanjiri ucapan selamat dan doa dari warganet, termasuk sejumlah public figure.
"Barakallah laka wa barakaalaika wa jama’a bainakuma fii khair," kata Dimas Seto di @dimasseto_1.
"Barakallahu laka Wa baraka ‘alaika Wa jamaa bainakumma Fii Khoir. Sakinah mawaddah warohmah ustadz," tulis Teuku Wisnu @teukuwisnu.
Tak hanya itu, mantan istri Ustaz Abdul Somad, Mellya Juniarti turut menyampaikan doa melalui postingan Insta Sroty di akun Instagram @ummumozyanhadziq.
Baca Juga: Resmi Nikahi Fatimah, Instagram Ustaz Abdul Somad Dibanjiri Ucapan Selamat
"Barakallahu lakuma wa baraka'alaikuma wa jama'a bainakuma fii khair (semoga Allah menganugerahkan barakah kepadamu. semoga Allah juga menganugerahkan barakah atasmu, dan semoga. Dia menghimpun kalian berdua dalam kebaikan). Semoga pernikahan ke 3 ini langgeng. Bahagia dunia akhirat," demikian tulisnya.
Untuk diketahui, Ustaz Abdul Somad pernah menikah dengan Mellya Juniarti pada 2008 lalu.
Dari pernikahan itu, keduanya dikaruniai satu orang putra bernama Mizyan Hadziq Abdillah. Namun, pada Desember 2019, UAS dan Mellya memilih untuk cerai.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Heboh! Pelajar SMP Diduga Pesta Narkoba di Ruang Kelas Sekolah
-
Banjir Rob Kalimantan Barat Picu Ancaman Hewan Liar Masuk Permukiman, Warga Diminta Waspada
-
TPS Sampah Parit Ngabe Dipindahkan, Dinilai Cemari Lingkungan
-
Penggeledahan KSOP Ketapang Berlanjut, Kejati Kalbar Dalami Dugaan Korupsi Ekspor Bauksit
-
Waspada Superflu, Masyarakat Sambas Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan